Dinkes Batubara Gelar Uji Kompetensi Tenaga Honorer

Avatar photo

- Jurnalis

Sabtu, 26 Januari 2019 - 22:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Batubara,zulnas.com ∼ Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Batubara menggelar ujian kompetensi para tenaga honorer dilingkungan dinkes setempat, sabtu (26/01/2019). Dalam uji kompetensi itu, para petugas honorer diuji melalui tiga tingkatan.

Sekretatis Dinas Kesehatan Kabupaten Batubara dr Deni Syahputra SKM menyebutkan peserta yang mengikuti uji kompetensi itu sebanyak 260 tenaga honorer, mereka mengikuti tiga tahap yakni, Ujian tertulis, ujian wawancara dan Tes kesehatan termasuk urine.

“Para honorer diwajibkan mengikuti uji kompetensi itu agar dalam kegiatan itu para petugas dapat melihat mana tenaga honor yang menguasi kompetensinya sebagai tenaga kesehatan”, ujar dr Deni di Aula SMPN 1 Lima puluh kepada sejumlah awak media.

dr Deni yang juga kuasa Pengguna Anggaran tahun 2018 itu mengatakan jumlah tenaga honorer kesehatan yang mengikuti uji kompetensi itu meliputi para medis (perawat dan bidan), operator serta honorer bidang kebersihan di RSUD dan Puskesmas se Kabupaten Batubara.

Baca Juga :  Berbeda Pilihan Politik di Pilpres, Bupati dan Wakil Bupati Batubara Tetap Profesional

“Kegiatan ini juga merupakan evaluasi yang bertujuan untuk mengetahui kemampuan serta mencari honorer yang melengkapi standart konpentensi. Apabila dari evaluasi ada honorer yang tidak memenuhi standart maka akan menjadi pertimbangan apakah masih dipertahankan atau diskorsing”, tegas Deni.

Ketika ditanya berapa orang tenaga honorer Dinkes yang dipertahankan dengan diplomatis dr. Deni mengatakan itu tergantung Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Batubara.

“Dinkes hanya sebatas penyelenggara dan bukan penentu. Sebab hasil ujian akan kita serahkan ke BKD”, kata Deni singkat.

Dijelaskan dr. Deni selain ujian tertulis dan wawancara, terhadap honorer juga dilakukan tes urine. Dan, bagi yang positif narkoba maka tidak ada toleransi.

Baca Juga :  Diakhir Masa Jabatan Bupati Batubara, Zahir Kebut Sejumlah Kegiatan

“Tidak ada toleransi bagi honorer positif narkoba, yang positif narkoba terpaksa dikeluarkan’, tegasnya.

Kemudian ketika ditanya terkait dugaan kebocoran soal di RSUD Batubara, Dr Deni tidak menampik.

“Iya, kita ada mendengar informasi itu. Makanya untuk antisipasi kita lakukan perubahan soal ujian”, ujarnya.

Pelaksanaan evaluasi terhadap honorer tidak saja bagi honorer dijajaran Dinkes, akan tetapi juga bagi honorer di masing-masing Operasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Batubara.

Namun khusus di Dinkes sedikit berbeda. Dari proses evaluasi tersebut baru Dinkes yang diketahui melakukan tes urine terhadap tenaga honorer. ***Red

Berita Terkait

PNTI Batubara Audiensi ke PT IAA, Soroti Krisis Ekologi dan Kemiskinan Nelayan Pesisir
Eks Kadisperkim LH Batubara Akan Laporkan Sekda dan Inspektorat ke APH Terkait Temuan BPK
Husnul Khotimah Tanjung Tiram Siapkan Lompatan Baru Pendidikan Batubara
Turnamen Sepak Bola U-45 di Guntung: “Tua di Usia, Muda di Semangat”
BNNK Batubara dan IWO Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba di SMP Negeri 1 Lima Puluh
Pemdes Bogak Gulirkan Program “Back to School”, Upaya Tekan Angka Putus Sekolah
Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga di Empat Negeri, BPBD Batubara Lakukan Evakuasi Cepat
Bahar Ajak Masyarakat Bersihkan Pantai Belacan
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 19 Juni 2025 - 14:00 WIB

PNTI Batubara Audiensi ke PT IAA, Soroti Krisis Ekologi dan Kemiskinan Nelayan Pesisir

Rabu, 18 Juni 2025 - 17:29 WIB

Eks Kadisperkim LH Batubara Akan Laporkan Sekda dan Inspektorat ke APH Terkait Temuan BPK

Senin, 16 Juni 2025 - 12:26 WIB

Husnul Khotimah Tanjung Tiram Siapkan Lompatan Baru Pendidikan Batubara

Sabtu, 14 Juni 2025 - 05:42 WIB

Turnamen Sepak Bola U-45 di Guntung: “Tua di Usia, Muda di Semangat”

Rabu, 11 Juni 2025 - 12:17 WIB

BNNK Batubara dan IWO Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba di SMP Negeri 1 Lima Puluh

Berita Terbaru

Asahan

Bupati Asahan Terima Kunjungan Rektor UNA

Selasa, 17 Jun 2025 - 00:07 WIB