Wednesday, February 19, 2025

Gowes Sepeda Bersama B3C, Ali Hatta Distribusikan 750 Masker ke Masyarakat

Zulnas.com, Batubara — Anggota DPRD Kabupaten Batubara Muhammad Ali Hatta S.Sos bersama Club Batubara Bicycle Community (B3C) menggelar gowes sepeda santai dari Tanjung Tiram menuju Sei Balai hingga ke Ujung Kubu sabtu (17/10/2020) dini hari.

Dalam acara gowes sepeda santai itu, disepanjang jalan protokol mereka mendistribusikan bantuan 750 pick masker kepada masyarakat dalam rangka menekan tingkat penyebaran wabah virus corona di daerah Batubara.

“Kegiatan hari ini menggelar bakti sosial dengan mendistribusikan bantuan 750 masker dengan menggunakan gowes sepeda santai yang sengaja dilaksanakan bersama Club B3C di sepanjang jalan protokol di Batubara,” Kata Ketua Praksi Partai Golkar Batubara Muhammad Ali Hatta S.Sos kepada zulnas.com, di pasar Tanjung Tiram, sabtu (17/10/2020).

Ali Hatta menjelaskan, atas nama Ketua Komisi II Bidang Perekonomian dan keuangan bersama Ketua Praksi Partai Golkar hari ini kami mendistribusikan bentuk bakti sosial kami disuasana pandemi covid-19 kepada masyarakat Batubara.

Sasaran bantuan masker yang diberikan, kata anggota DPRD Batubara dari Dapil Tanjung Tiram Talawi itu pertama kepada pelaku usaha UMKM yang berlokasi di pasar Inpres Tanjung Tiram, kemudian para pedagang dan pembeli termasuk juga para pengedara sepeda motor yang menjadi target pendistribusian masker yang mereka laksanakan.

Didampingi club B3C, Anggota DPRD Batubara Muhammad Ali Hatta menyalurkan bantuan masker di pusat pasar Tanjung Tiram

Dalam kegiatan bakti sosial ini, harapannya kegiatan ini merupakan sebuah proses contoh yang baik untuk memberikan edukasi yang baik pula terhadap masyarakat disuasana covid-19 ini.

Selanjutnya, kepada pemerintah Batubara, Ali menegaskan untuk dapat terus memberikan bantuan masker dan sosialisasi prokes kepada masyarakat terutama bagi pelaku usaha yang rentan terpapar virus di pasar- pasar di Batubara.

Lebih lanjut Ali menjelaskan, hingga kini, situasi dampak covid-19 belum selesai, baik dari pemerintah pusat maupun daerah, untuk itu dia berharap kepada kita semua agar terus menjalankan protokol kesehatan (Prokes) sesuai yang dianjurkan pemerintah.

Menurut anda, disepanjang jalanan bagaimana kondisi jalan infrastruktur yang anda lihat didesa- desa?

Ada beberapa kawasan didesa kali Ujung kubu kondisi jalannya ada sekitar 2 Kilo meter sedikit agak berlobang, akan tetapi jalan tersebut sudah dilakukan pengerasan jadi tinggal beberapa kilo lagi yang belum rata pembangunannya.

Adapun Rute Gowes kami hari ini dilaksanakan dari Tanjung Tiram ke Sei Bejangkar, kemudian Kuala Sikasim ke Sei balai, Sei Mentaram Ujung Kubu, terahir di Desa Guntung.

“Nah, saat berada didesa Guntung, kami melihat ada sekira 600 meter jalan mulai jembatan menuju pantai kondisinya rusak berat dan butuh perhatian. Tak hanya itu, pada saat pasang air laut sejumlah pemukiman rumah penduduk juga digenangi air banjir, sementara aktivitas masyarakat pun ikut terganggu,” Tandasnya. ****

Hot this week

Cek Kesiapan Ujian Kompetensi, Tim Verifikator UKK Cabdis Sumut Kunjungi SMK Yapim

Zulnas.com, Labuhanbatu – SMK Yapim Rantauprapat kedatangan Tim Verifikator...

Warga Pertanyakan Kontribusi PT Buana Sawit Indah, Ini Kata Kades Padang Genting

Zulnas.com, Batubara -- Keberadaan PT Buana Sawit Indah (BSI)...

Wakil Gubernur Sumatera Utara, Bupati dan Wakil Bupati Asahan Terpilih Ikuti Gladi Kotor di Monas

ASAHAN-ZULNAS.COM/ Pelantikan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah periode...

Bupati Batubara Terpilih Baharuddin Siagian Jalani Gladi Resik, Siap Dilantik Presiden Prabowo

Zulnas.com, Jakarta Pusat – Momen bersejarah bagi Kabupaten Batubara...

150 Hektar Lahan Sawit PT Buana di Padang Genting Dipertanyakan: Warga Hanya Kebagian Debu?

Zulnas.com, Batubara, – Keberadaan lahan perkebunan kelapa sawit milik...

Topics

Cek Kesiapan Ujian Kompetensi, Tim Verifikator UKK Cabdis Sumut Kunjungi SMK Yapim

Zulnas.com, Labuhanbatu – SMK Yapim Rantauprapat kedatangan Tim Verifikator...

Warga Pertanyakan Kontribusi PT Buana Sawit Indah, Ini Kata Kades Padang Genting

Zulnas.com, Batubara -- Keberadaan PT Buana Sawit Indah (BSI)...

Wakil Gubernur Sumatera Utara, Bupati dan Wakil Bupati Asahan Terpilih Ikuti Gladi Kotor di Monas

ASAHAN-ZULNAS.COM/ Pelantikan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah periode...

Bupati Batubara Terpilih Baharuddin Siagian Jalani Gladi Resik, Siap Dilantik Presiden Prabowo

Zulnas.com, Jakarta Pusat – Momen bersejarah bagi Kabupaten Batubara...

150 Hektar Lahan Sawit PT Buana di Padang Genting Dipertanyakan: Warga Hanya Kebagian Debu?

Zulnas.com, Batubara, – Keberadaan lahan perkebunan kelapa sawit milik...

PNTI dan PT Pelindo Kuala Tanjung Lepas 150 Rumpon di Laut Batubara untuk Kelestarian Ekosistem

Zulnas.com, Batubara – Sebagai langkah nyata dalam menjaga ekosistem...

“Pelukan Terakhir: Drama, Rekonsiliasi, atau Cuma Gimmick?” II

Zulnas.com, Batubara – Ada yang lebih menyita perhatian ketimbang...

“Dari Beda Pandangan ke Pelukan Hangat: Momen Lebay atau Kebersamaan Sebenarnya?”

Zulnas.com, Batubara – Ada yang berbeda di Upacara Hari...
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img