Usai Rakerda, Gemkara Akan Rekomendasi Pokok Pikiran Ke Bupati Batubara

zulnas
zulnas

zulnas.com, Batubara — Ketua Umum Pengurus Besar (PB) Gerakan Masyarakat Menuju Kesejahteraan Batubara (Gemkara) Khairul Muslim menyebutkan hasil Rakerda yang dibahas akan disampaikan langsung kepada Bupati Batubara.

Sejumlah pokok pikiran yang direkomendasikan ke Bupati itu nanti akan diselaraskan dengan program kerja pemerintah daerah sesuai dengan visi misi Bupati Zahir- Oky selama memimpin daerah hasil pemekaran dari asahan itu.

“Kita siapkan dulu programnya, kita matangkan dulu, sejumlah masukkan dari kawan-kawan di Raker ini akan dibahas dan disempurnakan, baru kemudian akan disampaikan kepada Bupati Batubara dalam kesempatan Berikutnya”, ujar Khairul Muslim pada acara Rakerda Gemkara pertama di Tanjung Gading, selasa (25/06/2019).

Lebih lanjut Khairul Muslim menjelaskan. Secara Implisit, ia merasa telah ‘ditantang’ oleh Bupati Zahir yang notebene dari kader Gemkara itu. Menantang yang ia maksud dalam arti memberikan masukan positif tentang program kerja Gemkara yang akan ditunggu oleh Bupati Zahir dalam mendorong percepatan pembangunan di Kabupaten Batubara.

“Saya sudah pernah sampaikan hal ini ke Bupati, dan bapak Bupati malah menantang dan menunggu apa program kerja yang digagas dari Gemkara selama lima Tahun ke depan dalam kepemimpinannya”, Tegas Khairul Muslim kembali.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Batubara Ir Zahir menyebutkan siap menerima usulan dari pokok pikiran Gemkara yang nantinya akan diselaraskan dengan program RPJMD Pemerintah Daerah Batubara.

“Kita lihat dulu nanti rekomendasi apa yang diharapkan dari Gemkara, dan kita akan selaraskan dengan program RPJMD Batubara sehingga percepatan pembangunan Batubara dapat sesuai dengan yang diharapkan dari para pejuang pemekaran terdahulu”, tegas Zahir usai menutup Rakerda Gemkara Pertama di Tanjung Gading Kecamatan Sei Suka. ****Zn

Share this Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *