Diskon Jam Kerja PNS selama Ramadan, Sekda Batubara Beri Catatan

Avatar photo

- Jurnalis

Senin, 20 Mei 2019 - 00:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zulnas.com.Batubara — Jam kerja aparatur sipil negara (ASN) atau Pegawai Negeri Sipil (PNS) di jajaran Pemerintah kabupaten Batu Bara mengalami banyak perubahan selama bulan puasa Ramadhan 1440 H.

Mulai senin besok (6/5/2019) para pegawai negeri sipil (PNS) akan mendapat diskon khusus, yakni percepatan waktu pulang kerja.

Sekretaris Daerah (Sekda) kabupaten Batu Bara Sakti Alam Siregar mengungkapkan, perubahan tersebut dilakukan untuk terwujudnya peningkatan kualitas pelaksanaan ibadah puasa selama bulan Ramadhan.

Perubahan jam kerja ini, lanjut Sakti, sesuai dengan Surat Edaran (SE) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB)

“Bagi badan/dinas/kantor di lingkungan Pemkab Batu bara yang jam kerjanya 5 hari, selama hari Senin-Kamis masuk pada pukul 08.00 WIB dan pulang kerja pukul 15.00 WIB,” ujarnya.

Baca Juga :  Bupati Terpilih Baharuddin Siagian Pastikan 40 Persen Anggaran untuk Percepatan Pembangunan Batubara

*Jam istirahat juga berubah, yakni pada pukul 12.00 sampai dengan 12.30 WIB.

Sementara itu, pada hari Jumat, jam kerja dimulai pada pukul 08.00 WIB hingga 15.30 WIB, dengan waktu istirahat lebih panjang yakni pada pukul 11.30 hingga 12.30 WIB.

“Pada hari tersebut, juga tetap dilaksanakan senam kesegaran jasmani bagi yang mau mengikuti, pada pukul 07.30 sampai selesai,” jelasnya.

Namun, ada perbedaan bagi instansi pemerintah yang memberlakukan enam hari kerja. Yakni untuk Senin hingga Kamis serta Sabtu, jam kerja dimulai pada pukul 08.00-14.00 WIB. Waktu istirahat pukul 12.00-12.30 WIB.

Sementara pada hari Jumat, jam kerja dimulai pada pukul 08.00 WIB- 14.00 Wib, dengan waktu istirahat pukul 12.00-12.30 WIB.

“Jadi lebih lama dibanding yang masuk lima hari kerja, agar rentang jam kerjanya simbang,” terangnya.

Baca Juga :  Cegah Kekerasan Terhadap Anak, Pemkab Batubara Bentuk PATBM

Meskipun jam kerja PNS di daerah itu berkurang selama bulan puasa dibanding hari biasa, Sakti tetap memberikan catatan kepada seluruh PNS.

*Jam Kerja PNS selama Bulan Ramadhan

Yakni agar hal tersebut tidak mempengaruhi kinerja ASN atau PNS dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat di lingkungan Pemerintah Batu Bara.

“Puasa itu, kalau bisa justru dijadikan salah satu motivasilah untuk tetap giat bekerja dan beribadah. Kerja juga bagian dari ibadah,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Sakti memastikan pelayanan bagi masyarakat saat bulan ramadan tidak akan terganggu meskipun ada penyesuaian jam kerja tersebut.

“Pelayanan tidak akan terganggu karena pengawasan  selama bulan ramadan akan ditingkatkan. Dan Bupati juga suka melakukan sidak,” pungkasnya. *zulnas/*Adv

Berita Terkait

Turnamen Sepak Bola U-45 di Guntung: “Tua di Usia, Muda di Semangat”
BNNK Batubara dan IWO Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba di SMP Negeri 1 Lima Puluh
Pemdes Bogak Gulirkan Program “Back to School”, Upaya Tekan Angka Putus Sekolah
Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga di Empat Negeri, BPBD Batubara Lakukan Evakuasi Cepat
Bahar Ajak Masyarakat Bersihkan Pantai Belacan
Dinas Pertanian Batubara Gelar Pelatihan Budidaya Pisang Berbasis Teknologi Kultur Jaringan
Selain Mundur, Tiga Pejabat Eselon II di Batubara Dinonaktifkan
Yayasan Husnul Khotimah Siapkan Qurban Aidil Adha 1446 H
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 14 Juni 2025 - 05:42 WIB

Turnamen Sepak Bola U-45 di Guntung: “Tua di Usia, Muda di Semangat”

Rabu, 11 Juni 2025 - 12:17 WIB

BNNK Batubara dan IWO Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba di SMP Negeri 1 Lima Puluh

Selasa, 10 Juni 2025 - 20:22 WIB

Pemdes Bogak Gulirkan Program “Back to School”, Upaya Tekan Angka Putus Sekolah

Selasa, 10 Juni 2025 - 12:32 WIB

Pohon Tumbang Timpa Rumah Warga di Empat Negeri, BPBD Batubara Lakukan Evakuasi Cepat

Kamis, 5 Juni 2025 - 18:24 WIB

Bahar Ajak Masyarakat Bersihkan Pantai Belacan

Berita Terbaru

Asahan

Bupati Asahan Terima Kunjungan Pimpinan Perum BULOG

Kamis, 12 Jun 2025 - 22:17 WIB