Saturday, November 23, 2024

Lempar Salah Sasaran, Pipi Wanita Ini Bak Kenak Bogem 20 Jahitan

Zulnas.com, Batubara — Namanya dikait-kaitkan oleh seorang pelayan warung tuak saat bertengkar dengan teman prianya, seorang perempuan yang juga pelayan di warung tuak tersebut terkena imbas.

Peristiwa tersebut terjadi di salah satu warung tuak di benteng sungai di Desa Pakam Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batubara, Selasa (24/1/23).

Informasi yang dihimpun menyebutkan saat itu Yn (23) yang merupakan pelayan di warung tuak dan disebutkan berdomisili di Desa Mandarsah Kecamatan Medang Deras sedang bertengkar dengan teman prianya di warung tuak tempatnya bekerja.

Dalam pertengkaran tersebut, YN menyebut-nyebut nama korban Yus. Tidak terima dirinya dikait-kaitkan dalam pertengkaran tersebut, spontan Yus menyanggah.

Namun sanggahan Yus malah membuat Yn emosi dan memaki Yus dengan menyebut nama binatang. Usai memaki, Yn disebutkan meraih sebuah gelas tuak dan melemparkannya ke arah muka Yus.

Nahas, Yus tidak sempat mengelak hingga gelas tersebut mendarat tepat di bagian pipi sebelah kirinya seperti kenak bogem. Darahpun mengucur deras dari luka lemparan gelas tersebut.

Melihat Yus terluka dan wajahnya mengeluarkan darah segar, pengunjung langsung melarikan korban ke klinik terdekat. Di kilinik Yus terpaksa menerima 20 jahitan di bagian pipi, alis dan dibawah kelopak mata.

Tidak terima putrinya dianiaya, usai berobat Dewi sang ibu segera membawa Yus putrinya membuat laporan pengaduan (LP) ke Polres Batubara.

“Anakku dijahit lebih dari 20 jahitan dan kami hanya minta Yn bertanggung jawab dengan membayar biaya perobatan saja, masalah selesai. Namun Yn  keberatan dan menantang sambil mengatakan, silahkan saja lapor polisi, aku nggak takut,” beber Dewi.

Dikonfirmasi wartawan, Kasat Reskrim Polres Batubara AKP Jhon H Tarigan  membenarkan korban telah membuat pengaduan di Polres Batubara. “Masih LP aja”, tulis Kasat Reskrim melalui pesan whatsappnya, Rabu (25/1/23). (Epson).

Hot this week

Soliditas Kader Golkar Kompak Rame-rame Dukung Bahar-Syafrizal

Zulnas.com, Batubara – Dukungan penuh Partai Golkar Kabupaten Batubara...

Rizky Aryetta Serukan Emak-emak di Batubara Dukung Baharuddin-Syafriza

Zulas.com, Batubara, – Sosok muda dan energik, Rizky Aryetta,...

Hadir Dikampanye Akbar, Ini Kata ADK Soal Golkar Dukung Bahar

Zulnas.com, Batubara – Kampanye akbar pasangan calon nomor urut...

Puluhan Ribu Massa Hadiri Kampanye Akbar Bahar-Syafrizal di Dolok Estate

Zulnas.com, Batubara -- Di Lima Puluh, kota kecil di...

Pasokan Air PDAM Tirta Tanjung Tersendat, Dudi : Ada Kendala Tehnis di Lapangan

Zulnas.com, Batubara -- Masyarakat di sepanjang Jalan Rakyat, Desa...

Topics

Soliditas Kader Golkar Kompak Rame-rame Dukung Bahar-Syafrizal

Zulnas.com, Batubara – Dukungan penuh Partai Golkar Kabupaten Batubara...

Rizky Aryetta Serukan Emak-emak di Batubara Dukung Baharuddin-Syafriza

Zulas.com, Batubara, – Sosok muda dan energik, Rizky Aryetta,...

Hadir Dikampanye Akbar, Ini Kata ADK Soal Golkar Dukung Bahar

Zulnas.com, Batubara – Kampanye akbar pasangan calon nomor urut...

Puluhan Ribu Massa Hadiri Kampanye Akbar Bahar-Syafrizal di Dolok Estate

Zulnas.com, Batubara -- Di Lima Puluh, kota kecil di...

Pasokan Air PDAM Tirta Tanjung Tersendat, Dudi : Ada Kendala Tehnis di Lapangan

Zulnas.com, Batubara -- Masyarakat di sepanjang Jalan Rakyat, Desa...

Darius Sebut Baharuddin Calon Bupati Batubara yang Dibimbing Kasih Sayang Seorang Guru Mengaji

Zulnas.com, Batubara – Di balik sosok Baharuddin Siagian, calon...

Kesejahteraan Bilal Mayat, Penggali Kubur, Akan Dapat Bantuan Honor Setiap Bulan, Jika…

Zulnas.com, Batubara – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati...

Simpati ke Paslon 02, Emak-Emak Labuhan Ruku Gotong Royong Bagikan Beras ke Warga

Zulnas.com, Batubara -- Dalam suasana penuh kebersamaan, sekelompok emak-emak...
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img