Saturday, April 19, 2025

Open House Wakil Bupati Batubara Syafrizal Jadi Ajang Silaturahmi Pejabat dan Warga

Zulnas.com, Batubara – Suasana hangat dan penuh keakraban menyelimuti kediaman pribadi Wakil Bupati Batubara, Syafrizal SE, MAP di Desa Empat Negeri, Kecamatan Datuk Limapuluh, Rabu (2/4/2025).

Open House yang digelar dalam rangka Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 ini menjadi magnet bagi masyarakat Batubara serta para pejabat daerah yang hadir untuk bersilaturahmi.

Sejak pagi hingga malam hari, masyarakat dari berbagai kalangan memadati kediaman Wakil Bupati. Acara ini juga dihadiri oleh Bupati Batubara H Baharuddin Siagian, Ketua DPRD Batubara M Safii, Kapolres Batubara AKBP Doly Neslon H H Nainggolan SH, Wakapolres Kompol Imam Alriyuddin SH, MH, serta sejumlah tokoh penting lainnya.

Tak hanya pejabat pemerintahan, hadir pula Ketua Pemenangan Bahagia Saza, Dr Hadi Suriono, serta sejumlah anggota DPRD seperti Sarianto Damanik, Ismar Komri, Chairul Bahriah, Alpon Sirait, dan Darius SH MH. Kehadiran mereka semakin menambah semaraknya suasana Open House yang menjadi momen spesial untuk mempererat tali persaudaraan.

Momentum Kebersamaan di Hari Kemenangan

Dalam sambutannya, Syafrizal yang didampingi istri, Lely, menyampaikan rasa syukur dan kebahagiaan dapat berkumpul bersama masyarakat. Ia juga mengucapkan selamat Idul Fitri serta mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh masyarakat Batubara.

“Setelah hari raya ini, tentu banyak tugas yang menanti. Kami akan terus bekerja untuk mewujudkan visi-misi yang telah kami programkan bersama Bupati,” ujar Syafrizal.

Senada dengan itu, Bupati Batubara H Baharuddin Siagian berharap Lebaran kali ini membawa kebahagiaan bagi seluruh masyarakat. Ia juga meminta doa dan dukungan agar pembangunan di Batubara dapat berjalan lancar dan sukses.

Kondisi Kamtibmas Kondusif, Arus Mudik Lancar

Kapolres Batubara, AKBP Doly Neslon H H Nainggolan SH, dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa hingga H+3 Lebaran, kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Batubara tetap terjaga.

“Alhamdulillah, situasi tetap aman, lancar, dan kondusif. Tidak ada gangguan signifikan dalam arus mudik maupun lalu lintas,” ungkapnya.

Ia juga mengimbau masyarakat agar selalu berhati-hati di jalan dan memanfaatkan pos pengamanan yang telah disediakan untuk beristirahat jika merasa lelah.

Pemerintahan Baharuddin-Syafrizal Mulai Menunjukkan Hasil

Ketua Pemenangan Bahagia Saza, Dr Hadi Suriono SE MM, yang juga Dekan FE UNA, menilai bahwa kinerja pemerintahan Baharuddin-Syafrizal mulai terasa meski belum mencapai 100 hari kerja.

“Kami optimis, tim tidak kecewa. Kami akan terus mengawal dan mendukung agar visi-misi beliau bisa terealisasi untuk kemajuan Batubara,” ujar Hadi Suriono.

Lebaran 2025 ini menjadi momen istimewa bagi Bupati-Wakil Bupati Baharuddin-Syafrizal, mengingat ini adalah tahun pertama mereka menjabat. Dengan semangat kebersamaan yang terjalin dalam Open House ini, diharapkan Batubara semakin maju dan sejahtera di masa mendatang. (Lae).

Hot this week

Karang Taruna Desa Bogak Resmi Dikukuhkan untuk Periode 2025–2028, Siap Bangkitkan Semangat Pemuda

Zulnas.com, Batubara – Karang Taruna Desa Bogak, Kecamatan Tanjung...

Pemkab Asahan Butuh Peran Wartawan Dalam Awasi Setiap Kebijakan

ASAHAN-ZULNAS.COM- Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar meminta kepada...

Kadis PUTR Mundur, Ini Penggantinya

Zulnas.com, Batubara - Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata...

“E-PBB: Lompatan Digital Batubara Menuju Pajak Cerdas Desa”

Zulnas.com, Batubara -- Di sebuah aula yang biasanya penuh...

Pemkab Asahan Gelar Tes Asesmen Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama

ASAHAN-ZULNAS.COM- Pemerintah Kabupaten Asahan menggelar tes asesmen pemetaan/penilaian kompetensi...

Topics

Karang Taruna Desa Bogak Resmi Dikukuhkan untuk Periode 2025–2028, Siap Bangkitkan Semangat Pemuda

Zulnas.com, Batubara – Karang Taruna Desa Bogak, Kecamatan Tanjung...

Pemkab Asahan Butuh Peran Wartawan Dalam Awasi Setiap Kebijakan

ASAHAN-ZULNAS.COM- Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar meminta kepada...

Kadis PUTR Mundur, Ini Penggantinya

Zulnas.com, Batubara - Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata...

“E-PBB: Lompatan Digital Batubara Menuju Pajak Cerdas Desa”

Zulnas.com, Batubara -- Di sebuah aula yang biasanya penuh...

Pemkab Asahan Gelar Tes Asesmen Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama

ASAHAN-ZULNAS.COM- Pemerintah Kabupaten Asahan menggelar tes asesmen pemetaan/penilaian kompetensi...

Menjelang Musda XV KNPI Sumut, IPTI Sumut Nyatakan Dukungan Penuh Aldi Syahputra Siregar

Zulnas.com, MEDAN – Menjelang gelaran Musyawarah Daerah (Musda) XV...

Wabup Asahan Minta Pedagang Tidak Jualan di Ruas Jalan

ASAHAN-ZULNAS.COM- Wakil Bupati Asahan Rianto meminta kepada para pedagang...

Pemkab Asahan Akan Tindak Tegas ASN Yang Gunakan Narkoba

ASAHAN-ZULNAS.COM- Pemerintah Kabupaten Asahan akan memberikan sanksi tegas kepada...
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img