Saturday, March 15, 2025

Polisi Gadungan Ini Diduga Tipu Korban 1 Milyar

Zulnas.com — Pria bernama Yusuf Daiman (58) ditangkap karena memakai seragam Polri dengan pangkat komisaris jenderal (komjen). Polisi gadungan ini diciduk setelah diduga menipu seorang perempuan inisial I (34) hingga mengalami kerugian Rp 1 miliar.

“(Saat ditangkap) pelaku nggak bisa tunjukkan surat-surat tentang jenderalnya dia gitu. Terus ternyata dia itu pelaku penipuan dan ada korbannya,” kata Kapolsek Duren Sawit Kompol Suyud saat dihubungi detikcom, Sabtu (5/3/2022).

Suyud menjelaskan, kasus ini bermula saat Yusuf mengunjungi sebuah bank di Klender, Kelurahan Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Jumat (4/3). Yusuf saat itu hendak bertemu dengan korban di lokasi.

Suyud belum membeberkan alasan keduanya bertemu di bank tersebut. Namun, dari keterangan korban kepada polisi, dia mengaku telah ditipu hingga raih uang korban Rp 1 miliar oleh pelaku.

“Korbannya bilang ditipu Rp 1 miliar sampai ketemu di bank itu. Kalau menurut korban, janjian ketemu di bank itu karena uangnya sudah nyeberang di bapak itu, jadi ketemu di situ,” terang Suyud.

Dari keterangan korban, polisi lalu melakukan penyelidikan. Polisi kemudian berhasil menangkap pelaku Yusuf di rumahnya di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan.

Sejumlah barang bukti berupa atribut seragam polisi berpangkat komjen ditemukan. Namun pelaku tidak bisa menunjukkan keanggotaan Polri.

“Kalau kemarin kita minta tunjukkan kartu identitasnya, nggak bisa tunjukkan kalau dia anggota polisi. Tapi ada atributnya dia pakai baju PDU1 (pakaian dinas upacara), pangkatnya lengkap gitu,” ujar Suyud.

Suyud belum membeberkan pekerjaan asli pria mengaku polisi berpangkat komjen tersebut. Kasus itu telah diserahkan ke Propam Polda Metro Jaya.

“Kita belum mengungkap sejauh itu. Kita hanya mengamankan dan ada korbannya dan dia berpakaian dinas. Makanya kita serahkan ke Propam untuk ditelusuri benar-nggak dia anggota polisi,” pungkas Suyud. ***Detik

Hot this week

Yusnila Indriati Taufik di Lantik Jadi Ketua TP PKK, Posyandu dan Dekranasda Asahan

ASAHAN-ZULNAS.COM- Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Keluarga (TP PKK) Provinsi...

Sidak ke Dinas Kesehatan, Wabup Asahan Pastikan Pelayanan Kesehatan Optimal

ASAHAN-ZULNAS.COM- Untuk memastikan pelayanan kesehatan masyarakat berjalan dengan baik,...

Bupati Asahan Kunjungi Masjid Baiturahman

ASAHAN-ZULNAS.COM- Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar mengunjungi Masjid...

Bupati Batubara Resmikan Kantor Hukum Bahagia Keadilan

Zulnas.com, Batubara – Bupati Batubara Baharuddin Siagian SH MSi,...

Tinjau Pemeliharaan Jalan, Wabup Asahan Minta Peran Media dalam Pengawasan Pekerjaan

ASAHAN-ZULNAS.COM- Wakil Bupati Asahan Rianto melakukan monitoring pengerjaan pemeliharaan...

Topics

Yusnila Indriati Taufik di Lantik Jadi Ketua TP PKK, Posyandu dan Dekranasda Asahan

ASAHAN-ZULNAS.COM- Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Keluarga (TP PKK) Provinsi...

Sidak ke Dinas Kesehatan, Wabup Asahan Pastikan Pelayanan Kesehatan Optimal

ASAHAN-ZULNAS.COM- Untuk memastikan pelayanan kesehatan masyarakat berjalan dengan baik,...

Bupati Asahan Kunjungi Masjid Baiturahman

ASAHAN-ZULNAS.COM- Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar mengunjungi Masjid...

Bupati Batubara Resmikan Kantor Hukum Bahagia Keadilan

Zulnas.com, Batubara – Bupati Batubara Baharuddin Siagian SH MSi,...

Tinjau Pemeliharaan Jalan, Wabup Asahan Minta Peran Media dalam Pengawasan Pekerjaan

ASAHAN-ZULNAS.COM- Wakil Bupati Asahan Rianto melakukan monitoring pengerjaan pemeliharaan...

Fitry, Atlet Hoki Asal Batubara Berjuang dari Kain Songket hingga Juara di Hong Kong

Zulnas.com. Hong Kong – Tekad kuat dan semangat pantang...

Hari Kedua Safari Ramadhan, Bupati Asahan Kunjungi Masjid Al-Iradah Pulau Bandring

ASAHAN-ZULNAS.COMDihari kedua Safari Ramadhan, Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin...

DPD Partai Golkar Batubara Gelar Safari Ramadhan 1446 H, Perkuat Silaturahmi dan Berbagi Berkah

Zulnas.com, Batubara, – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian sosial...
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img