Dato’ Muhammad Zaki Akan Bangunkan Istana Kedatukan Di Batubara

Avatar photo

- Jurnalis

Selasa, 4 Juni 2024 - 09:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zulnas.com, Batubara — Yang Teramat Mulia (YTM) Dato’ Paduka Seri Muhammad Zaki, Dato’ Kedatukan Tanah Datar melakukan kunjungan silaturrahmi dengan sembilan Kedatukan di Kabupaten Batubara.

Jika semua kedatukan sudah bersepakat, selanjutnya akan diadakan pertemuan yang besar dengan sembilan Kedatukan Batubara.

Kedatangan Dato’ Muhamad Zaki dari kediamannya, Lot 6872 Jalan Taiping Kampong Panchor 34900 Pantai Remis Semenanjung Perak, Malaysia, selama tiga hari sejak 30 Mei 2024.

Dato’ Muhamad Zaki dalam rekamannya, Senin (3/6) mengatakan, kunjungannya ke Kabupaten Batubara selama tiga hari semata menemui waris-waris Kedatukan yang ada, untuk merapatkan kembali hubungan silaturrahmi yang telah lama terpisah.

Baca Juga :  Soal Target Retribusi Parkir, Kadishub Sebut Itu Angan- Angan BPPRD

Selain itu, tujuan dari pertemuan tersebut untuk membangun Kesultanan adat Batubara yang nantinya semua Kedatukan akan melakukan pemilihan dan mengangkat salah seorang dari sembilan Kedatukan di wilayah Kabupaten Batubara.

Dalam waktu kunjungannya, Dato’ Zaki mengaku hanya dapat menemui lima Kedatukan yang kesemuanya telah setuju dan mendukung penuh apa yang menjadi pembahasan, sebab tujuannya untuk melestarikan kebudayaaan Melayu dan keindahan adat- adat Melayu yang unik.

Sembilan dari Kedatukan yang ada di Kabupaten Batubara saat ini yang sudah sepakat dan melakukan tandatangan sebanyak enam Kedatukan yakni Dato’ Limalaras, Dato’ Bogak, Dato’ Pagurawan, Dato’ Limapuluh, Dato’ Pesisir, Dato’ Tanah Datar.

Baca Juga :  Soal PPJ dan PJU, PLN dan Pemda Bak Ibarat 'Lebah dan Bunga'

Selain itu, dirinya juga sedang berupaya mendapatkan sebidang tanah (lahan) untuk membangun Istana Kedatukan Dato’ Tanah Datar.

“Semoga menyatunya nanti sembilan Kedatukan yang ada di Kabupaten Batubara diharapkan suku adat Melayu terkhusus di Kabupaten Batubara bisa lebih erat dari sebelumnya,” sebut Dato’ Muhammad Zaki dan berharap jika semua Kedatukan sudah bersepakat akan diadakan pertemuan besar dengan sembilan Kedatukan Batubara.

Semoga apa menjadi harapan dan dicita-citakan mendapat dukungan semua pihak, dan masyarakat Kabupaten Batubara. (Ril).

Follow WhatsApp Channel zulnas.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

MV Star Voyager Bawa Ribuan Turis Mancanegara di Awal 2026 di Batubara
Sempat Bentrok, Ratusan Warga Poktan Perjuangan Duduki Lahan PT Socfindo Tanah Gambus, Wabup Beri Tenggat 1 Minggu
Di Ujung Tahun, Kertas Bernama SK Itu Mengubah Segalanya
PB GEMKARA Santuni Keluarga Pejuang Pemekaran, Air Mata Haru Warnai Peringatan HUT ke-19 Batubara
PB Gemkara Desak Presiden Prabowo Ambil Alih Eks HGU PT Socfindo Tanah Gambus
Tokoh Pemuda Apresiasi Penunjukan Zulkarnain Achmad sebagai Plt Direktur PDAM Tirta Tanjung
Akhir Tahun Penuh Makna, Bupati Batubara Serahkan Ribuan SK PPPK dan Tekankan Disiplin OPD
Baharuddin Siagian Buka Pelatihan Bela Negara Taruna Gemkara, Tekankan Upgrade SDM dan Loyalitas Kepemimpinan
Berita ini 30 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 15:53 WIB

MV Star Voyager Bawa Ribuan Turis Mancanegara di Awal 2026 di Batubara

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:24 WIB

Sempat Bentrok, Ratusan Warga Poktan Perjuangan Duduki Lahan PT Socfindo Tanah Gambus, Wabup Beri Tenggat 1 Minggu

Sabtu, 3 Januari 2026 - 11:56 WIB

PB GEMKARA Santuni Keluarga Pejuang Pemekaran, Air Mata Haru Warnai Peringatan HUT ke-19 Batubara

Jumat, 2 Januari 2026 - 00:15 WIB

PB Gemkara Desak Presiden Prabowo Ambil Alih Eks HGU PT Socfindo Tanah Gambus

Rabu, 31 Desember 2025 - 01:02 WIB

Tokoh Pemuda Apresiasi Penunjukan Zulkarnain Achmad sebagai Plt Direktur PDAM Tirta Tanjung

Berita Terbaru

LABUHANBATU

Sael, Siswa Tertinggi di SMK Yapim Rantauprapat

Selasa, 13 Jan 2026 - 11:57 WIB