Pasca Lebaran, Volume Sampah di Tanjung Tiram Meningkat, Petugas Mengangkut Berulang-ulang

zulnas
zulnas

Zulnas.com, Batubara — Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan Penataan Permukiman Kabupaten Batubara mencatat ada peningkatan volume sampah pasca lebaran. Peningkatan volume Samoah diperkirakan sehari hingga mencapai 10 ton.

Peningkatan itu secara keseluruhan naik sebesar 80 sampai 100 persen, terhitung dari tanggal Jumat  25 April hingga 29 April 2023.

Hal itu disampaikan Kordinator Sampah Kecamatan Tanjung Tiram Halim Simangunsong di pasar Tradisional Kecamatan Tanjung Tiram, kepada zulnas.com, Senin (1/5/23).

Dia mengatakan, peningkatan sampah yang terjadi pasca lebaran di Tanjung Tiram membuat petugas kewalahan. Petugas, kata Halim harus bekerja ekstra untuk mengangkut sampah hingga berulang-ulang.

“Kemarin, pasca lebaran sehari bisa lima trip sampah itu diangkut, dari mulai pagi dini hari hingga menjelang petang,” paparnya.

Saat ini, jumlah armada yang tersedia untuk mengangkut sampah di Kecamatan Tanjung Tiram masih terbatas, alhasil pengangkutan dilakukan dengan cara berulang-ulang.

“Jumlah armada kita kalau truk coltdiesel ada dua, pickup ada satu dan becak viar ada dua,” terangnya.

“Jadi, itulah jumlah armada yang kita gunakan untuk mengangkut sampah, sehingga kita harus berulang-ulang untuk mengangkutnya,” ujarnya.

Biasanya, Halim menjelaskan, jumlah volume sampah pada hari-hari biasa itu diperkirakan 5 – 6 ton dalam sehari. Jumlah itu, masih sanggup untuk diangkut beberapa armada yang tersedia.

“Namun, karena volume meningkat, kita mengangkutnya dengan berulang-ulang,” tegasnya. (Dan).

Share this Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *