Saturday, November 23, 2024

Kades Kuala Indah “Kantongi” Nama Provokator Kerusuhan di Kantor Desa

Zulnas.com, Batubara – Kepala Desa (Kades) Kuala Indah, Matsyah menduga ada pihak yang sengaja memprovokasi warga untuk membuat kerusuhan di Kantor Desa Kuala Indah pada Senin (10/2/2020) lalu.

Bahkan Matsyah mengaku pihaknya sudah tahu siapa provokator di balik peristiwa itu. “Kejadian ini sudah kita prediksi. Kita tahu siapa provokatornya”, kata Matsyah kepada wartawan usai kerusuhan.

Sayangnya Matsyah tak menyebutkan siapa nama provokator yang dimaksudnya tersebut.

Seperti diketahui, Senin (10/2/2020), seratusan massa mengamuk di Kantor Desa Kuala Indah, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batubara, Sumut, saat berlangsungnya sosialisasi ganti rugi lahan tahap II untuk pembangunan kilang minyak dan pengembangan Pelabuhan Kuala Tanjung.

Informasi yang diterima wartawan, keributan terjadi dikarenakan ada 100 warga pemilik lahan yang kecewa lantaran tidak diikutkan dalam sosialisasi.

Padahal mereka termasuk dalam 299 pemilik tanah yang sudah didata pihak Pemkab Batubara dan PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo). Namun sosialisasi itu hanya diikuti 199 orang saja.

Karena merasa tak diundang mereka marah, lalu menyerbu dan mengobrak abrik kantor desa yang dijadikan tempat sosialisasi ganti rugi.

“Kami minta Pemkab dan Pelindo harus transparan dan berlaku jujur. Jangan begini caranya. Kami orang miskin. Kalau digusur, dimana lagi kami mau tinggal nanti”, kata salah seorang massa.

Namun menurut Matsyah, mereka bukan ditinggalkan. Karena masih ada lagi sosialisasi tahap selanjutnya.

“Sosialisasi ini kan dilakukan secara bertahap. Kita sudah mendata 500 orang. Akan ada lagi sosialiasi tahap selanjutnya”, ujar Matsyah. ***

Hot this week

Soliditas Kader Golkar Kompak Rame-rame Dukung Bahar-Syafrizal

Zulnas.com, Batubara – Dukungan penuh Partai Golkar Kabupaten Batubara...

Rizky Aryetta Serukan Emak-emak di Batubara Dukung Baharuddin-Syafriza

Zulas.com, Batubara, – Sosok muda dan energik, Rizky Aryetta,...

Hadir Dikampanye Akbar, Ini Kata ADK Soal Golkar Dukung Bahar

Zulnas.com, Batubara – Kampanye akbar pasangan calon nomor urut...

Puluhan Ribu Massa Hadiri Kampanye Akbar Bahar-Syafrizal di Dolok Estate

Zulnas.com, Batubara -- Di Lima Puluh, kota kecil di...

Pasokan Air PDAM Tirta Tanjung Tersendat, Dudi : Ada Kendala Tehnis di Lapangan

Zulnas.com, Batubara -- Masyarakat di sepanjang Jalan Rakyat, Desa...

Topics

Soliditas Kader Golkar Kompak Rame-rame Dukung Bahar-Syafrizal

Zulnas.com, Batubara – Dukungan penuh Partai Golkar Kabupaten Batubara...

Rizky Aryetta Serukan Emak-emak di Batubara Dukung Baharuddin-Syafriza

Zulas.com, Batubara, – Sosok muda dan energik, Rizky Aryetta,...

Hadir Dikampanye Akbar, Ini Kata ADK Soal Golkar Dukung Bahar

Zulnas.com, Batubara – Kampanye akbar pasangan calon nomor urut...

Puluhan Ribu Massa Hadiri Kampanye Akbar Bahar-Syafrizal di Dolok Estate

Zulnas.com, Batubara -- Di Lima Puluh, kota kecil di...

Pasokan Air PDAM Tirta Tanjung Tersendat, Dudi : Ada Kendala Tehnis di Lapangan

Zulnas.com, Batubara -- Masyarakat di sepanjang Jalan Rakyat, Desa...

Darius Sebut Baharuddin Calon Bupati Batubara yang Dibimbing Kasih Sayang Seorang Guru Mengaji

Zulnas.com, Batubara – Di balik sosok Baharuddin Siagian, calon...

Kesejahteraan Bilal Mayat, Penggali Kubur, Akan Dapat Bantuan Honor Setiap Bulan, Jika…

Zulnas.com, Batubara – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati...

Simpati ke Paslon 02, Emak-Emak Labuhan Ruku Gotong Royong Bagikan Beras ke Warga

Zulnas.com, Batubara -- Dalam suasana penuh kebersamaan, sekelompok emak-emak...
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img