Dikira Bakar Sampah, 1 Rumah Warga di Desa Bandar Sono Terbakar

zulnas
zulnas

Zulnas.com, Batubara – Semula dikira kobaran api itu hanya sebagai membakar sampah dirumah warga, namun percikan api semakin lama semakin besar, hingga membakar satu unit rumah, Jum’at (24/11/2023) petang.

Diketahui, Pemilik rumah warga yang terbakar tersebut adalah Muhammad Syafi’i beralamat di Jalan Lima Laras Dusun I Desa Bandar Sono Kecamatan Nibung Hangus Kabupaten Batubara Propinsi Sumatera Utara.

Warga setempat Iyung (45) menuturkan kebakaran tersebut terjadi pada pukul 18.05 saat sholat magrib, api kemudian membesar hingga menghanhuskan satu unit rumah warga.

“Kejadian itu terjadi didepan rumah saya, awalnya hanya terlihat asap saja, dikirain pemilik rumah lagi bakar sampah, eh rupanya api membesar hingga cepat ‘menjilat” rumah warga,” kata Iyung sebagai saksi mata.

Akibat kebakaran itu, warga berdatangan untuk berupaya membantu untuk memadamkan api.

Saat Terbakar ;

https://youtube.com/shorts/qZ41IW47RkQ?si=x_PbLx2g2ry4Za62

Namun, api baru dapat dipadamkam oleh warga setelah dibantuan dua unit Damkar milik Pemkab Batubara.

Sejauh ini, dari peristiwa kebakaran tersebut tidak ada memakan korban jiwa, namun kerugian ditaksir puluhan juta rupiah.

“Hanya pakaian yang dapat diselamatkan,” sebutnya.

Hingga saat ini, sumber api belum diketahui dengan pasti.

Namun pihak kepolisian Polsek Labuhan Ruku Polres Batubara, sudah turun kelokasi kebakaran.

Setelah Padam ; https://youtu.be/7ED4pNN8lBI?si=asF7q-aGY9m7iaIU

Warga lain juga menyebutkan, kebakaran tidak sempat menyebar kerumah lainnya.

“Yang pastinya kami selaku warga berupaya bagaimana cara memadamkan api yang begitu kuat, sehingga merobohkan rumah iyung agar tidak menjalar kerumah lainnya. (Epson).

Share this Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *