Berhasil Gagalkan Peredaran Narkoba, Ismar Khomri Apresiasi Kapolres Batubara

zulnas
zulnas

Zulnas.com, Batubara — Wakil Ketua DPRD Batubara Ismar Khomri SS menyebutkan apresiasinya atas kinerja Kapolres Batubara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb yang berhasil mengamankan peredaran narkoba diwilyah hukumnya.

Ismar menyebut, Kapolres Batubara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb baru saja menjabat tetapi telah berhasil mengamankan peredaran narkoba berskala besar sehingga patut diapresiasi dan didukung kinerjanya.

“Ini adalah awal yang baik terhadap kinerja Kapolres Batubara. Kita berharap seluruh agen-agen penyalahgunaan dan peredaran narkoba diberhangus di Kabupaten Batubara,” tegas Ismar Khomri yang juga ketua DPD Partai Golkar Batubara

Ismar mengaku mendengar komitmen Kapolres Batubara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb saat berkunjung dibeerapa kecamatan yang menyatakan perang terbuka terhadap pelaku pengedar barang haram itu.

Komitmen itu, kata Ismar patut diapresiasi dan didukung agar tidak tidak ada lagi pengedar barang haram yang mengahncurkan generasi muda itu di daerah setempat.

Baca : DPD Golkar Batubara Dukung Kinerja Pj Bupati Batubara Nizhamul

Baca : Kapolres Batubara Berhasil Tangkap Pengedar Pil Ekstasi 6960 Butir

Sebelumnya, tiga pria diringkus tim Satres Narkoba Polres Batubara dengan barang bukti 6960 butir pil ekstasi dari dua lokasi. Sementara seorang pria warga Medan sebagai tersangka pemasok pil ekstasi dimasukkan dalam Daptar Pencarian Orang (DPO).

Pengungkapan keberhasilan tersebut disampaikan Kapolres Batubara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb didampingi Waka Polres Kompol Imam Alriyuddin, Kasatres Narkoba AKP Fery Kusnadi dan KBO Narkoba AKP P Tamba pada press releasenya, Jumat (12/1/24).

Baca : Kapolres Batubara Sweeping Sejumlah SPBU Terkait Penyimpangan BBM Subsidi

Kapolres menjelaskan sindikat tersebut berhasil diringkus melalui teknik penyamaran (undercover buy) di pinggir jalan umum Lingkungan Il Kelurahan Indrapura Kecamatan Air Putih Kabupaten Batubara, Kamis (11/1/24) sekira pukul 03.00 WIB.

Tiga pria yang diamankan adalah warga Kabupaten Batubara masing-masing inisial MAQ (19) warga Dusun Sono Desa Lalang Kecamatan Medang Deras, AR (19) warga Dusun Tasak Lama Desa Lalang Kecamatan Medang Deras, SP (31) warga Lingkungan Il Kelurahan Indrapura Kecamatan Air Putih.

Tak lama sebelumnya, Kapolres Batubara juga berhasil mengamankan narkoba jenis Sabu-sabu seberat 1 kg dari sejumlah tersanga di Kecamatan Sei Balai.

Jadi, sejak sepekan menjabat, Kapolres Batubara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb sudah dua kasus mengungkap peredaran narkoba berskala besar didaerah setempat. (Dan).

Share this Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *