Bahar Ajak Masyarakat Bersihkan Pantai Belacan

- Jurnalis

Kamis, 5 Juni 2025 - 18:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zulnas.com, Batubara — Bupati Batubara, Baharuddin Siagian mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kelestarian lingkungan melalui aksi bersih pantai yang digelar di Pantai Laksamana atau yang lebih dikenal sebagai Pantai Belacan, Kamis (5/6/2025).

Kegiatan bersih-bersih pantai tersebut merupakan bagian dari peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2025, dimana Baharuddin mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menjaga lingkungan agar alam menjaga keseimbangan.

Kegiatan itu diawali dengan upacara peringatan yang dipimpin langsung oleh Bupati Baharuddin dan dihadiri oleh Ketua TP PKK Batubara Ny. Henny Heridawaty Bahar yang didampingi Wakilnya Syafrizal dan jajaran Forkopimda, serta elemen masyarakat dari berbagai lapisan.

Dalam sambutannya, Baharuddin menyampaikan pentingnya menjadikan Hari Lingkungan Hidup sebagai momentum refleksi dan aksi nyata, bukan sekadar perayaan tahunan.

Baca Juga :  IWO Batubara Gelar Rakerda: Menuju Organisasi Jurnalistik yang Solid dan Profesional

Ia kemudian mengutip pesan Menteri Lingkungan Hidup bahwa tema tahun ini, “Hentikan Polusi Plastik”, adalah seruan global yang harus dijawab dengan tindakan lokal.

“Polusi plastik bukan hanya masalah estetika, tetapi juga ancaman serius terhadap keanekaragaman hayati dan kelangsungan hidup generasi mendatang. Kita harus ubah pola hidup kita menjadi lebih berkelanjutan,” ujar Baharuddin Siagian.

Usai upacara, seluruh peserta, termasuk pejabat daerah dan warga sekitar, terlibat langsung dalam aksi bersih-bersih sampah plastik di sepanjang pesisir pantai.

Antusiasme warga terlihat tinggi, membuktikan bahwa kepedulian terhadap lingkungan hidup terus tumbuh di tengah masyarakat.

Baca Juga :  Gagal Mengelabui Polisi, Iwan Ditangkap Nyimpan Sabu Diselipan Topi

Baharuddin menegaskan pentingnya menjaga Pantai Belacan sebagai salah satu ikon wisata pesisir di Kabupaten Batubara. “Melalui aksi ini, kita ingin menunjukkan bahwa destinasi wisata bukan hanya untuk dinikmati, tetapi juga harus dijaga dan dilestarikan,” tegasnya.

Dalam waktu dekat, Indonesia akan hadir di Forum INC-5.2 di Jenewa untuk menyusun konvensi global yang mengikat secara hukum guna menghentikan polusi plastik. Langkah ini menunjukkan komitmen Indonesia untuk menjadi contoh dalam aksi lingkungan secara global.

Peringatan ini ditutup dengan semangat kebersamaan dan komitmen untuk terus menjaga bumi mulai dari lingkungan terkecil di sekitar kita. (Dan).

Follow WhatsApp Channel zulnas.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Plt Direktur PDAM Tirta Tanjung Sampaikan Klarifikasi Terkait Kondisi Perusahaan
Baharuddin Siagian Pimpin Rakor Bentuk Tim Terpadu Penyelesaian Konflik Agraria
MV Star Voyager Bawa Ribuan Turis Mancanegara di Awal 2026 di Batubara
Sempat Bentrok, Ratusan Warga Poktan Perjuangan Duduki Lahan PT Socfindo Tanah Gambus, Wabup Beri Tenggat 1 Minggu
Di Ujung Tahun, Kertas Bernama SK Itu Mengubah Segalanya
PB GEMKARA Santuni Keluarga Pejuang Pemekaran, Air Mata Haru Warnai Peringatan HUT ke-19 Batubara
PB Gemkara Desak Presiden Prabowo Ambil Alih Eks HGU PT Socfindo Tanah Gambus
Tokoh Pemuda Apresiasi Penunjukan Zulkarnain Achmad sebagai Plt Direktur PDAM Tirta Tanjung
Berita ini 39 kali dibaca
Bahar Ajak Masyarakat Bersihkan Pantai Belacan...

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:41 WIB

Plt Direktur PDAM Tirta Tanjung Sampaikan Klarifikasi Terkait Kondisi Perusahaan

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:53 WIB

Baharuddin Siagian Pimpin Rakor Bentuk Tim Terpadu Penyelesaian Konflik Agraria

Senin, 12 Januari 2026 - 15:53 WIB

MV Star Voyager Bawa Ribuan Turis Mancanegara di Awal 2026 di Batubara

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:24 WIB

Sempat Bentrok, Ratusan Warga Poktan Perjuangan Duduki Lahan PT Socfindo Tanah Gambus, Wabup Beri Tenggat 1 Minggu

Minggu, 4 Januari 2026 - 00:55 WIB

Di Ujung Tahun, Kertas Bernama SK Itu Mengubah Segalanya

Berita Terbaru

LABUHANBATU

Sekda Dorong Penguatan Organisasi BPBD dan Budaya Gotong Royong

Rabu, 21 Jan 2026 - 10:05 WIB