Thursday, November 14, 2024

716 Peserta Ikuti Ujian CPNS, Pjs Bupati Labuhanbatu Berpesan Jaga Konsentrasi

Zulnas.com, Medan — Sebanyak 716 orang peserta dari 35 formasi mengikuti ujian CPNS Kabupaten Labuhanbatu yang diselenggarakan di gedung BKN Regional VI Sumatera Utara, Jalan TB. Simatupang Medan Sunggal Senin 11/11/2024. Dari jumlah keseluruhan dibagi menjadi 5 sesi dalam dua hari pelaksanaan.

PJS Bupati Labuhanbatu Dr. H. Faisal Arif Nasution, S.Sos, M.S.I, yang hadir memantau jalannya proses ujian berpesan kepada seluruh peserta untuk fokus menjaga konsentrasi.

” Tetap fokus jaga konsentrasi dan kesehatan, jangan terpengaruh isu-isu diluaran, karena yang menentukan lulus atau tidaknya kalian adalah diri kalian sendiri”.

Tidak perlulah kita dengarkan omongan atau isu pengkondisian terkait hasil ujian ini, tes ini murni mencari calon ASN yang betul-betul mampu menjadi bagian dari Pemerintahan Kabupaten Labuhanbatu. Ujar PJS.

Dr. Faisal berharap bagi yang lulus nanti mampu mendedikasikan dirinya mengabdi kepada Kabupaten Labuhanbatu demi kemajuan pembangunan masyarakat Labuhanbatu yang kita cintai.

” Satu kata kunci untuk kalian semua, tetap konsentrasi terhadap soal-soalnya yang diberikan, semoga mendapatkan nilai yang terbaik” pungkasnya.

Ditempat yang sama Plt. Kaban BKAD Labuhanbatu Asrol Azis Lubis, SE, didampingi Kasatpol PP M.Yunus SH, juga menegaskan bahwa proses ujian yang diselenggarakan oleh pemerintah Kabupaten Labuhanbatu murni dan tidak ada pengkondisian seperti isu yang beredar.

” Saya berharap para peserta tidak terpengaruh isu-isu diluaran, nilai nantinya bisa langsung dilihat dari Chanel YouTube BKN propinsi, disitu asli tanpa rekayasa”, Ujarnya.

Yang menentukan lulus atau tidaknya peserta adalah mereka sendiri, jadi saya berharap gunakan kemampuan yang dimiliki dengan sebaik-baiknya agar Kabupaten Labuhanbatu nantinya memiliki ASN yang cerdas dan handal.

Terkait jumlah peserta dan jumlah formasi, Asrol Azis Lubis mengatakan pada tahun ini ada 716 peserta yang mengikuti tes dari 35 formasi yang dibuka, dirinya berharap pada tahun berikutnya pemerintah Kabupaten Labuhanbatu bisa membuka lebih banyak lagi formasi.

Selain PJS Bupati Labuhanbatu, turut memantau jalannya proses ujian tersebut Kakanreg Regional VI Sumatera Utara Dr. Janry Haposan UP, Simanungkalit, S.S.I, M.S.I, Plt. Kaban BKAD Asrol Azis Lubis SE, Kasatpol PP M.Yunus SH, Pegawai dan staf kepegawaian BKAD. (Ceha)

Hot this week

Labuhanbatu Memiliki Buku Profil Gender dan Anak Kabupaten

Zulnas.com, Labuhanbatu -- Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Labuhanbatu Dr....

Baharuddin Wakafkan Tanah untuk Pengembangan Yayasan Quran Attarji Babussalam di Desa Dahari Indah

Zulnad.com, Batubara, -- Baharuddin Siagian, seorang tokoh masyarakat dan...

Kader IPK Batubara Siap All Out Menangkan Paslon Baharuddin-Syafrizal di Pilkada 2024

Zulnas.com, Batubara, -- Semangat kemenangan terus digaungkan oleh seluruh...

Alwashliyah Dukung H. Baharuddin dan Syafrizal untuk Pilbup Batubara 2024–2029

Zulnas.com, Batubara -- Dalam Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) Alwashliyah...

PemKab Labuhanbatu Salurkan BLT P3KE

Zulnas.com, Labuhanbatu -- Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu melalui Dinas Sosial...

Topics

Labuhanbatu Memiliki Buku Profil Gender dan Anak Kabupaten

Zulnas.com, Labuhanbatu -- Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Labuhanbatu Dr....

Baharuddin Wakafkan Tanah untuk Pengembangan Yayasan Quran Attarji Babussalam di Desa Dahari Indah

Zulnad.com, Batubara, -- Baharuddin Siagian, seorang tokoh masyarakat dan...

Kader IPK Batubara Siap All Out Menangkan Paslon Baharuddin-Syafrizal di Pilkada 2024

Zulnas.com, Batubara, -- Semangat kemenangan terus digaungkan oleh seluruh...

Alwashliyah Dukung H. Baharuddin dan Syafrizal untuk Pilbup Batubara 2024–2029

Zulnas.com, Batubara -- Dalam Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) Alwashliyah...

PemKab Labuhanbatu Salurkan BLT P3KE

Zulnas.com, Labuhanbatu -- Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu melalui Dinas Sosial...

DPRD Batubara Sahkan APBD 2025, Fokus Pembangunan Berbasis Kinerja dan Efisiensi

Zulnas.com, Batubara – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten...

Tujuh Fraksi DPRD Batubara Usulkan Nama RSUD H. OK Arya Zulkarnain

Zulnas.com, Batubara — Tujuh fraksi di DPRD Kabupaten Batubara...

Pimpinan OPD Batubara Mengeluh Diintimidasi, Ini Kata Arsyad, Ini Kata Syarkowi

Zulnas.com, Batubara -- Para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD)...
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img