Tok! DPRD Setujui KUPA-PPAS Perubahan APBD Tahun 2025

- Jurnalis

Selasa, 16 September 2025 - 13:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zulnas.com, BATUBARA – Komitmen kebersamaan antara eksekutif dan legislatif kembali ditunjukkan di Kabupaten Batubara. Dalam rapat paripurna DPRD, Senin (15/9/2025), Pemerintah Kabupaten Batubara bersama DPRD resmi menandatangani nota kesepakatan terkait Kebijakan Umum Perubahan Anggaran (KUPA) dan Prioritas serta Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Perubahan Tahun Anggaran 2025.

Suasana paripurna yang digelar di Kecamatan Lima Puluh itu berlangsung dinamis namun penuh semangat kemitraan. Seluruh fraksi menyatakan setuju atas laporan Badan Anggaran tentang KUPA dan PPAS P. APBD 2025, meski tetap menolak pemberian anggaran kepada BUMD di tahun berjalan. Usulan itu akan kembali diajukan dalam RAPBD 2026.

Baca Juga :  Menang di PTUN, Ramadhan Zuhri Minta Pemkab Batubara Terbitkan SK P3K

Wakil Bupati Batubara, Syafrizal, menyampaikan rasa syukur atas kelancaran pembahasan yang dinilai sesuai jadwal perencanaan dan prosedur.

“Pembahasan ini berjalan lancar berkat komitmen yang kuat antara pemerintah daerah dan DPRD. Hari ini menjadi momentum penting karena KUPA dan PPAS P. APBD 2025 telah ditetapkan dan disepakati bersama, sehingga menjadi landasan penyusunan Ranperda tentang PAPBD 2025,” ujarnya.

Syafrizal menambahkan, berbagai saran, kritik, serta pendapat yang disampaikan pimpinan dan anggota DPRD akan menjadi catatan penting sekaligus motivasi bagi Pemkab Batubara untuk terus meningkatkan kinerja pelayanan publik.

“Masukan tersebut memacu semangat kami untuk melaksanakan tugas pemerintahan dengan lebih baik, dalam rangka mewujudkan visi misi Batubara Bahagia yakni Berorientasi pelayanan, Amanah, Harmonis, Akuntabel, Giat, Inovatif, dan Adil,” sambungnya.

Baca Juga :  Zahir Kunjungi Ibu Roswita, Oky Kunjungi Abrasi Pantai Bunga

Ia menegaskan, kesepakatan KUPA-PPAS Perubahan 2025 bukan sekadar soal angka dalam lembaran APBD, tetapi bagian dari upaya serius untuk mempercepat pembangunan daerah.

“Kesepakatan ini menjadi dorongan bagi kita semua untuk terus menggali potensi sumber-sumber pendapatan demi memenuhi kebutuhan pembangunan Batubara yang kita cintai,” tutup Syafrizal.

Dengan semangat sinergi tersebut, Pemkab dan DPRD Batubara berharap arah pembangunan ke depan semakin terarah, berkelanjutan, serta benar-benar membawa manfaat nyata bagi masyarakat. (Dan).

Follow WhatsApp Channel zulnas.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Plt Direktur PDAM Tirta Tanjung Sampaikan Klarifikasi Terkait Kondisi Perusahaan
Baharuddin Siagian Pimpin Rakor Bentuk Tim Terpadu Penyelesaian Konflik Agraria
MV Star Voyager Bawa Ribuan Turis Mancanegara di Awal 2026 di Batubara
Sempat Bentrok, Ratusan Warga Poktan Perjuangan Duduki Lahan PT Socfindo Tanah Gambus, Wabup Beri Tenggat 1 Minggu
Di Ujung Tahun, Kertas Bernama SK Itu Mengubah Segalanya
PB GEMKARA Santuni Keluarga Pejuang Pemekaran, Air Mata Haru Warnai Peringatan HUT ke-19 Batubara
PB Gemkara Desak Presiden Prabowo Ambil Alih Eks HGU PT Socfindo Tanah Gambus
Tokoh Pemuda Apresiasi Penunjukan Zulkarnain Achmad sebagai Plt Direktur PDAM Tirta Tanjung
Berita ini 102 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:41 WIB

Plt Direktur PDAM Tirta Tanjung Sampaikan Klarifikasi Terkait Kondisi Perusahaan

Rabu, 14 Januari 2026 - 11:53 WIB

Baharuddin Siagian Pimpin Rakor Bentuk Tim Terpadu Penyelesaian Konflik Agraria

Senin, 12 Januari 2026 - 15:53 WIB

MV Star Voyager Bawa Ribuan Turis Mancanegara di Awal 2026 di Batubara

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:24 WIB

Sempat Bentrok, Ratusan Warga Poktan Perjuangan Duduki Lahan PT Socfindo Tanah Gambus, Wabup Beri Tenggat 1 Minggu

Minggu, 4 Januari 2026 - 00:55 WIB

Di Ujung Tahun, Kertas Bernama SK Itu Mengubah Segalanya

Berita Terbaru

LABUHANBATU

Sekda Dorong Penguatan Organisasi BPBD dan Budaya Gotong Royong

Rabu, 21 Jan 2026 - 10:05 WIB