Saturday, March 15, 2025

Ilyas Sitorus : Contoh Kebaikan Bisa Tumbuh dari SMPN 5 Nibung Hangus

Zulnas.com, Batubara – Plt Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Batubara, Ilyas Sitorus, Kamis (9/1/2020), meresmikan pemakaian ruang kelas baru SMPN 5 Bagan Baru, Kecamatan Nibung Hangus, Batubara. Disebutkan, pembangunan tiga ruangan baru itu bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2019.

Dalam sambutannya Ilyas mengatakan, Pemkab Batubara di bawah kepemimpinan Zahir – Oky akan terus memberikan perhatian kepada dunia pendidikan yang ada di Batubara. “Sarana prasarana untuk keperluan belajar mengajar akan menjadi perhatian Pak Bupati Zahir”, kata Ilyas yang akrab disapa Ncekli.

Menurut Ilyas, contoh baik dalam proses pendidikan tidak mesti datang dari pusat keramaian atau perkotaan. “Namun sangat memungkinkan bisa tumbuh dari sebuah SMPN 5 di desa yang bernama Bagan Baru, Kecamatan Nibung Hangus, Kabupaten Batubara”, ujarnya.

Ilyas mengaku dirinya percaya dengan kemampuan dan kemauan pihak SMPN 5 Nibung Hangus dalam mendidik anak-anak didiknya. Apalagi tenaga pendidik di sekolah itu semuanya masih berusia muda.

Plt Kadisdik Batubara Ilyas Sitorus bersama siswa dan para guru di SMPN 5 Nibung Hangus

“Semoga dengan semangat dan keikhlasan bapak ibu membantu pendidikan anak-anak kita di sekolah ini, Insya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa akan membalas kebaikan dan keikhlasan bapak ibu guru maupun tenaga kependidikan lainnya”, harapnya.

Ilyas juga memberikan apresiasi kepada masyarakat sekitar dan komite sekolah yang telah berperan aktif ikut bersama-sama membantu dan memelihara SMPN 5, sehingga secara fisik gedung sekolah tersebut tidak kalah dengan sekolah lainnya yang ada di Batubara.

Usai meresmikan pemakaian ruang kelas baru, Ilyas bersama rombongan meninjau fasilitas lainnya yang ada di SMPN 5 Nibung Hangus.

Plt Kadisdik Batubara Ilyas Sitorus menggunakan sepeda motor menuju ke SMPN 5 dengan medan jalan yang rusak parah

* Dari Mobil ke Sepeda Motor

Di sisi lain, Ilyas menceritakan perjalanannya menuju ke SMPN 5 Nibung Hangus. Kata Ilyas, meskipun jalan menuju sekolah itu kondisinya rusak berat, namun tidak menyurutkan langkahnya untuk sampai ke sekolah tersebut.

Tak pelak, untuk mencapai lokasi sekolah Ilyas beserta rombongan terpaksa naik sepeda motor sejauh lebih kurang 1,5 Km. Sedangkan mobil yang mereka bawa dititipkan di rumah salah seorang warga.

“Walaupun untuk sampai ke sekolah ini saya dan kawan-kawan, termasuk media yang bersama kami, mesti bertukar kenderaan dari mobil ke sepeda motor, namun tidak mengurangi semangat kami untuk bisa bertemu dengan keluarga besar SMPN 5 Nibung Hangus ini”, paparnya.

“Hilang lelah kami setelah bertemu dengan keluarga besar kami di sekolah ini. Tetap semangat bapak ibu guru. Bantu anak-anak kita untuk bisa mendapatkan pendidikan yang baik. Saya titip anak-anak saya yang ada di SMPN ini. Saya yakin bapak ibu akan menerima amanah ini dengan ikhlas”, imbuh Ilyas memberikan semangat kepada guru-guru SMPN 5 Nibung Hangus

Ilyas Sitorus bersama kepala Sekolah SMPN 5 Edy Syahputra bersama guru lainnya

* ASN Hanya Dua Orang

Sementara Kepala SMPN 5 Nibung Hangus, Edy Sahputra menyampaikan terimakasih, dan berharap kunjungan Plt Kadisdik Batubara membawa kebaikan bagi keluarga besar SMP Negeri 5 Nibung Hangus.

Dalam kesempatan itu Edy pun menceritakan perjuangan guru dan pelajar jika datang musim hujan atau pasang besar di kawasan itu. Saat-saat seperti itu jalan menuju sekolah tidak bisa dilalui dengan kendaraan. “Hanya bisa dilalui dengan berjalan kaki”, kata Edy.

Disamping itu, lanjutnya, tenaga pendidik yang berstatus aparatur sipil negara (ASN) hanya ada dua orang, yaitu dirinya dan seorang guru wanita. “Selebihnya (17 orang) adalah guru honor. Demikian juga tenaga kependidikan lainnya (bagian administrasi), semuanya non ASN”, ujarnya.

Edy juga menceritakan ihwal kenapa sampai sekolah itu dibangun di kawasan yang sulit dijangkau. Hal itu dilakukan mengingat jauhnya masyarakat yang hendak melanjutkan pendidikan putra-putrinya ke jenjang SMP.

Plt Kadisdik Batubara Ilyas Sitorus foto bersama dengan guru dan siswa di SMPN 5 Nibung Hangus

“Diawali mufakat masyarakat, dan Alhamdulillah mendapat perhatian pemerintah, sehingga sekolah ini secara fisik terlihat kokoh dan megah seperti ini. Ditambah lagi semasa kepemimpinan Pak Ilyas atas izin Pak Bupati, di tahun 2019 akhir mendapatkan bantuan ruang baru sebanyak tiga kelas. Sehingga mulai semester ini tidak ada lagi anak-anak yang masuk sore. Semuanya belajar bersama di pagi hari, seperti sekolah negeri lainnya”, paparnya, seraya memohon kesediaan Ncekli untuk meresmikan pemakaian kelas baru tersebut.

Dalam kunjungan tersebut Ilyas didampingi Sekretaris Disdik D Tumanggor, Kabid GTK Disdik Ubat Panjaitan, dan Kasubbag Tata Usaha Disdik Ahmadi.

Sedangkan dari pihak SMPN 5 Nibung Hangus terlihat Ketua Komite SMPN 5 Nibung Hangus, Tarheb, dan perwakilan orangtua siswa, serta Kepala Desa Bagan Baru Benyamin. ***muis

Hot this week

Yusnila Indriati Taufik di Lantik Jadi Ketua TP PKK, Posyandu dan Dekranasda Asahan

ASAHAN-ZULNAS.COM- Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Keluarga (TP PKK) Provinsi...

Sidak ke Dinas Kesehatan, Wabup Asahan Pastikan Pelayanan Kesehatan Optimal

ASAHAN-ZULNAS.COM- Untuk memastikan pelayanan kesehatan masyarakat berjalan dengan baik,...

Bupati Asahan Kunjungi Masjid Baiturahman

ASAHAN-ZULNAS.COM- Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar mengunjungi Masjid...

Bupati Batubara Resmikan Kantor Hukum Bahagia Keadilan

Zulnas.com, Batubara – Bupati Batubara Baharuddin Siagian SH MSi,...

Tinjau Pemeliharaan Jalan, Wabup Asahan Minta Peran Media dalam Pengawasan Pekerjaan

ASAHAN-ZULNAS.COM- Wakil Bupati Asahan Rianto melakukan monitoring pengerjaan pemeliharaan...

Topics

Yusnila Indriati Taufik di Lantik Jadi Ketua TP PKK, Posyandu dan Dekranasda Asahan

ASAHAN-ZULNAS.COM- Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Keluarga (TP PKK) Provinsi...

Sidak ke Dinas Kesehatan, Wabup Asahan Pastikan Pelayanan Kesehatan Optimal

ASAHAN-ZULNAS.COM- Untuk memastikan pelayanan kesehatan masyarakat berjalan dengan baik,...

Bupati Asahan Kunjungi Masjid Baiturahman

ASAHAN-ZULNAS.COM- Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar mengunjungi Masjid...

Bupati Batubara Resmikan Kantor Hukum Bahagia Keadilan

Zulnas.com, Batubara – Bupati Batubara Baharuddin Siagian SH MSi,...

Tinjau Pemeliharaan Jalan, Wabup Asahan Minta Peran Media dalam Pengawasan Pekerjaan

ASAHAN-ZULNAS.COM- Wakil Bupati Asahan Rianto melakukan monitoring pengerjaan pemeliharaan...

Fitry, Atlet Hoki Asal Batubara Berjuang dari Kain Songket hingga Juara di Hong Kong

Zulnas.com. Hong Kong – Tekad kuat dan semangat pantang...

Hari Kedua Safari Ramadhan, Bupati Asahan Kunjungi Masjid Al-Iradah Pulau Bandring

ASAHAN-ZULNAS.COMDihari kedua Safari Ramadhan, Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin...

DPD Partai Golkar Batubara Gelar Safari Ramadhan 1446 H, Perkuat Silaturahmi dan Berbagi Berkah

Zulnas.com, Batubara, – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian sosial...
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img