Zulnas.com, Batubara — Partai Golkar Kabupaten Batubara menggelar acara Senam Sehat Golkar Bersatu secara daring melalui platform Zoom Meeting, yang diikuti oleh seluruh jajaran kader Golkar se-Indonesia.
DPD Partai Golkar Batubara turut ikut menggelar acara senam Golkar Bersatu dihalaman kantor DPD Partai Golkar Desa Sumper Padi Kecamatan Lima Puluh, Sabtu 16 Nopember 2024.
Di Pusat, Acara tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh penting dari DPD I Partai Golkar tingkat provinsi hingga DPD II tingkat kabupaten/kota, termasuk Ketua DPP Partai Golkar, Bahlil Lahadalia.
Tidak ketinggalan, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Batubara, Ismar Khomri, SS, turut memimpin kehadiran kader Golkar dari Kabupaten Batubara.
Para Ketua PK, PD, kader, serta organisasi hasta karya yang berada di bawah naungan Partai Golkar di Kabupaten Batubara juga hadir memeriahkan kegiatan ini.
Senam Sehat Golkar Bersatu tidak hanya menjadi ajang untuk menjaga kebugaran fisik, tetapi juga simbol solidaritas dan kebersamaan kader Partai Golkar.
Dalam kesempatan tersebut, para peserta menyatakan komitmen penuh mendukung pasangan calon (paslon) 01, Bapak Bobby Nasution dan Surya, sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara.
Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Batubara, Ismar Khomri, SS, menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya mencerminkan semangat sehat secara fisik, tetapi juga menyatukan visi perjuangan Partai Golkar di seluruh Indonesia.
“Melalui senam sehat ini, kami semakin solid dan siap memberikan dukungan terbaik untuk memenangkan paslon 01 yang telah kami pilih sebagai representasi dari visi dan misi kami,” ujar Ismar Khomri.
Acara berlangsung meriah dengan antusiasme tinggi dari seluruh peserta. Ini menjadi bukti bahwa kader Partai Golkar di berbagai daerah, termasuk di Kabupaten Batubara, memiliki semangat juang yang kuat untuk menjaga persatuan, kesehatan, dan memenangkan perjuangan politik di masa mendatang.
Partai Golkar terus menunjukkan komitmennya dalam menggalang solidaritas serta dukungan penuh kepada calon pemimpin yang diyakini mampu membawa perubahan positif bagi masyarakat Sumatera Utara. (Dan).