Saturday, May 10, 2025

Peringatan Hari Bhayangkara, Bupati Ellya Rosa Saksikan Pagelaran Wayang Kulit

LABUHANBATU, Zulnas.com — Pelaksana Tugas Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd., MM. didampingi Wakapolres Labuhanbatu Kompol H. Matondang, SH., MH. dan Dandim 0209/LB Letkol Inf. Yudi Ardiyan Syaputro, SIP. menyaksikan Pagelaran Wayang Kulit dalam Rangka Peringatan ke 78 Hari Bhayangkara melalui daring Zoom Meeting di Aula Tunggal Panalukan Kantor Polres Labuhanbatu, Jumat (05/07/2024).

Pagelaran wayang kulit yang diselenggarakan oleh Polri itu ditayangkan langsung dari Mabes Polri, Jakarta, dihadiri langsung Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si, serta Pejabat Utama TNI-POLRI lainnya bersama tokoh masyarakat dan komunitas pecinta Wayang Kulit Indonesia.

Pertunjukan wayang kulit dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke–78 ini mengangkat lakon Tumurune Wiji Sejati yang menceritakan tentang lahirnya seorang ksatria sejati yang cerdas dan kuat bernama Raden Wisanggeni.

Selain wayang kulit, juga diisi dengan hiburan komedi oleh Seniman Srimulat, yakni Dhinas Tedjo, Endah Laras, Cak Percil, Eka Kebumen dan Agens Serfozo.

Turut mendampingi Plt. Bupati menyaksikan pagelaran tersebut, Ketua KCK Dim 0209 Labuhanbatu Ny. Yudi Ardiyam Syahputro, anggota DPRD Labuhanbatu H. Fauzi, Kepala Dinas Kominfo Labuhanbatu Ahmad Fadly Rangkuti, Kabag Logistik, Kabag Ops Polres Labuhanbatu, perwakilan Kejaksaan Negeri, Ketua Pujakesuma Labuhanbatu, Komunitas Jawa Labuhanbatu, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh budaya, Kadisduk Capil, Kadis PPPA, Kadis P2KB, Kabag Protokol, para Kasat Polres Labuhanbatu, dan hadirin lainnya. (Ceha)

Hot this week

Sinergi Pemuda dan Desa: Pemuda Padang Genting Siap Berkontribusi

BATUBARA- ZULNAS.COM- Pemerintah Desa Padang Genting, Keamatan Talawi menggandeng...

Bupati Labuhanbatu Tegaskan Komitmen Cegah Korupsi di Hadapan KPK RI

Zulnas.com, Labuhanbatu -- Bupati Labuhanbatu, dr. Hj. Maya Hasmita,...

Bupati Asahan Dukung Kepolisisan Dalam Penekanan Peredaran Narkoba di Asahan

Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si mendukung...

Bupati Asahan Minta Calon jamaah Haji Manfaatkan Ilmu Manasik

ASAHAN-ZULNAS.COM- Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si...

Fraksi KPN DPRD Batubara Minta Pembahasan Perubahan RIPPARDA Ditunda, Ini Alasannya

Zulnas.com, Batubara – Setelah sebelumnya Ketua Bapemperda DPRD Batubara...

Topics

Sinergi Pemuda dan Desa: Pemuda Padang Genting Siap Berkontribusi

BATUBARA- ZULNAS.COM- Pemerintah Desa Padang Genting, Keamatan Talawi menggandeng...

Bupati Labuhanbatu Tegaskan Komitmen Cegah Korupsi di Hadapan KPK RI

Zulnas.com, Labuhanbatu -- Bupati Labuhanbatu, dr. Hj. Maya Hasmita,...

Bupati Asahan Dukung Kepolisisan Dalam Penekanan Peredaran Narkoba di Asahan

Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si mendukung...

Bupati Asahan Minta Calon jamaah Haji Manfaatkan Ilmu Manasik

ASAHAN-ZULNAS.COM- Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si...

Fraksi KPN DPRD Batubara Minta Pembahasan Perubahan RIPPARDA Ditunda, Ini Alasannya

Zulnas.com, Batubara – Setelah sebelumnya Ketua Bapemperda DPRD Batubara...

Akan Gelar Aksi, Korpus API Sumut Desak Kejatisu Periksa Dugaan Korupsi di Dinsos Asahan

MEDAN- ZULNAS.COM- Dugaan praktik korupsi di tubuh Dinas Sosial...

Bupati Asahan Hadiri Rakor Penataan dan Penyelesaian Masalah Pertanahan di Sumut

MEDAN-ZULNAS.COM- Bupati Asahan, H. Taufik Zainal Abidin turut menghadiri...

Surya Tinggalkan Asahan, Siap Mengabdi untuk Sumatera Utara

ASAHAN-ZULNAS.COM- H. Surya bersama istri, Titiek Sugiarti Surya, menghadiri...
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Related Articles

Popular Categories

spot_imgspot_img