Diduga Lemas, Satwa Langka Macan Buas Jadi Mainan Anak- anak

Avatar photo

- Jurnalis

Minggu, 18 November 2018 - 21:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ket gambar: Kucing hutan atau disebut juga macan akar yang terbilang masih anakan ditemukan warga Labuhan Ruku Kec Talawi, Batubara. (Istimewa)

Ket gambar: Kucing hutan atau disebut juga macan akar yang terbilang masih anakan ditemukan warga Labuhan Ruku Kec Talawi, Batubara. (Istimewa)

Batubara,zulnas.com – Seekor kucing hutan atau disebut juga macan akar yang terbilang masih anakan ditemukan warga Kampung Nipah Lingkungan II Kelurahan Labuhan Ruku, Kec Talawi, Kab Batubara, Sabtu (17/11) sore, Satwa Buas itu diduga dalam kondisi lemas, akhirnya digendong oleh anak- untuk dijadikan mainan bak seekor kucing. 

Kucing hutan yang sudah dalam kondisi lemas tersebut dibawa oleh kelompok anak-anak dengan berjalan kaki mengendong dan menjinjingnya keliling lingkungan tempat tinggalnya sehingga heboh menjadi perhatian masyarakat maupun pemakai jalan yang lewat. Sebab satwa yang dibawa anak- anak tersebut keberadaan kini telah langkah.

Bahkan penemuan  kucing hutan tersebut berbagai versi ada mengatakan di kawasan hutan nipah pinggir sungai. Dan ada juga mengatakan satwa liar tersebut ditemukan dekat jembatan kawasan Desa Bagan Dalam, Kec Tanjungtiram.

Baca Juga :  Terpilih ke Periode ke Tiga, Ismar Khomri Ucapkan Terima Kasih kepada Warganya

“Kucing hutan ini bukan saya yang mendapatkan, namun didapat dari seseorang,” ujar Oji yang berusia 10 tahun sembari membawa kucing hutan tersebut sambil menunjukan satwa yang sudah dalam kondisi lemas diduga karena kelelahan dijinjing atau digendong oleh anak- anak tersebut kepada Wartawan.

Menurut warga, Oji mengaku bahwa kucing hutan tersebut dia yang menemukan di hutan nipah pinggir sungai disekitar tempat tinggalnya. Namun hal itu dia (Oji) bantah bahwa kucing tersebut didapatkannya dari seseorang.

Baca Juga :  Banjir Meluas di Batubara, Bupati Baharuddin Siagian Ingatkan Warga Tetap Waspada dan Siaga

Petugas Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) maupun pihak terkait diharapkan dapat turun sekaligus mengamankan kucing hutan (Felis Bengalensis) yang ditemukan oleh anak-anak tersebut karena merupakan salah satu satwa langka yang harus dilindungi.

Dari pengakuan warga, kucing hutan tersebut tak sengaja ditemukan saat ditinggal oleh sang induk dan sangat suka memangsa dan berenang diperairan/sungai.

Kucing hutan merupakan salah satu jenis kucing yang hampir punah populasinya di Indonesia, hal ini karena populasi mereka dialam liar sudah sangat jarang ditemukan.

Dengan memiliki corak dan motif yang sangat cantik membuat sebagian masyarakat sengaja memburu dan menangkapnya. ****Zulnas

Follow WhatsApp Channel zulnas.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bursa Ketua Golkar Sumut Memanas: Andar Amin Harahap vs Hendri Yanto Sitorus
Andar Amin Harahap: Figur Dominan di Bursa Ketua DPD Golkar Sumut
Hendri Yanto Sitorus: Jejak Tokoh Muda Golkar dari Akademisi hingga Kepala Daerah
Kelompok 80 Desak Polres Sergai Periksa IUP dan HGU PT DMK, Dugaan Alih Fungsi Lahan Menguat
Plt Direktur PDAM Tirta Tanjung Sampaikan Klarifikasi Terkait Kondisi Perusahaan
Baharuddin Siagian Pimpin Rakor Bentuk Tim Terpadu Penyelesaian Konflik Agraria
MV Star Voyager Bawa Ribuan Turis Mancanegara di Awal 2026 di Batubara
Sempat Bentrok, Ratusan Warga Poktan Perjuangan Duduki Lahan PT Socfindo Tanah Gambus, Wabup Beri Tenggat 1 Minggu
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 22:40 WIB

Bursa Ketua Golkar Sumut Memanas: Andar Amin Harahap vs Hendri Yanto Sitorus

Senin, 19 Januari 2026 - 22:29 WIB

Andar Amin Harahap: Figur Dominan di Bursa Ketua DPD Golkar Sumut

Senin, 19 Januari 2026 - 22:22 WIB

Hendri Yanto Sitorus: Jejak Tokoh Muda Golkar dari Akademisi hingga Kepala Daerah

Kamis, 15 Januari 2026 - 10:35 WIB

Kelompok 80 Desak Polres Sergai Periksa IUP dan HGU PT DMK, Dugaan Alih Fungsi Lahan Menguat

Rabu, 14 Januari 2026 - 17:41 WIB

Plt Direktur PDAM Tirta Tanjung Sampaikan Klarifikasi Terkait Kondisi Perusahaan

Berita Terbaru

LABUHANBATU

Sekda Dorong Penguatan Organisasi BPBD dan Budaya Gotong Royong

Rabu, 21 Jan 2026 - 10:05 WIB