Tugas Utama Guru Mengabdi Pada Masyarakat

Avatar photo

- Jurnalis

Jumat, 20 Maret 2020 - 21:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zulnas.com, Batu Bara – Bupati Batu Bara, Zahir, mengatakan mutasi kali ini merupakan hal penting mengingat adanya perubahan dan pembentukan kecamatan dan desa, serta Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD).

“Sehingga terjadi perubahan tata nama atau nomenklatur satuan pendidikan”, kata Zahir dalam arahannya yang disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Batu Bara, Sakti Alam Siregar, dalam acara pelantikan 240 pegawai di lingkungan Dinas Pendidikan (Disdik) Batu Bara, Jumat (20/3/2020), di Aula Disdik Batu Bara, Perupuk.

Dia menjelaskan, berdasarkan Peraturan Bupati Nomor 21 Tahun 2020 Tentang Perubahan Atas Peraturan Bupati Batu Bara Nomor 14 Tahun 2018 tentang Pembentukan UPTD Satuan Pendidikan pada Dinas Pendidikan Kabupaten Batu Bara.

Pengukuhan, mutasi, dan promosi, lanjutnya, juga untuk mewujudkan kualitas dan mutu pendidikan yang lebih baik di masa akan datang. Oleh karena itu penempatan tersebut merupakan perwujudan dari perhitungan konkret tentang kapasaitas Kepala UPTD satuan pendidikan.

Baca Juga :  Tanoto Foundation Percayakan Ilyas Sitorus sebagai Pemateri Lokakarya
Sekda Kabupaten Batu Bara, Sakti Alam Siregar saat membacakan Pidato Bupati pada kegiatan pelantikan kepala sekolah di Batubara. (foto: ist/zulnas)

“Keberadaan saudara sudah tidak diragukan lagi dalam mengemban dan melaksanakan tugas dengan baik. Semua harapan itu dapat saudara wujudkan dalam tindakan program dan kegiatan di satuan pendidikan masing-masing”, ujar Sakti.

Sebagai abdi masyarakat, lanjutnya, Kepala UPTD Satuan Pendidikan harus siap dipindahkan ke Satuan Pendidikan lainnya tanpa syarat. Sebab tugas utama guru adalah mengabdi kepada masyarakat melalui bidang pendidikan.

“Selamat bertugas di tempat yang baru, dan segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja yang baru. Bekerjalah secara tulus, dan bantu pendidikan kita di Batu Bara ini”, ujarnya.

Baca Juga :  Kadisdik Batubara : Supaya Berkembang, Potensi Anak Harus Digali dan Dibina

Dalam kesempatan itu Bupati melalui Sekda juga mengingatkan, saat ini dunia, termasuk Indonesia sedang memerangi wabah virus Corona (Covid-19).

Dihadapan Sekda, Kadisdik Batubara Ilyas Sitorus menandatangani berita acara pelantikan guru dan Kepala sekolah di aula kantor Bupati, jum’at 20/3/2020, (Ist/zulnas.com)

Karena itu dia mengimbau untuk mendorong gerakan bersama dengan bersatu padu dan bergotong royong, tolong menolong, sehingga menjadi sebuah ‘Gerakan Bersama Melawan COVID -19. “Agar (Covid-19) ini bisa tertangani dengan maksimal”, pungkasnya.

Usai pelantikan, Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Batu Bara, Ilyas Sitorus mengatakan kepada wartawan, pelantikan keseluruhannya berjumlah 240 orang. Rinciannya, mutasi 84 orang, promosi/pengangkatan sebanyak 39 orang, dan pengukuhan 117 orang.

“Adapun yang 240 orang itu terdiri dari jenjang UPTD SD Negeri sebanyak 210 orang, dan jenjang UPTD SMP Negeri 30 orang”, kata Ilyas yang akrab disapa Ncekli.

Hadir dalam acara itu Kepala BKD, M Daud, dan pejabat di lingkungan Disdik dan BKD Kabupaten Batu Bara, serta Kepala Satuan Pendidikan. ***muis

Follow WhatsApp Channel zulnas.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sengketa Lahan Puluhan Tahun Tak Kunjung Usai, Petani Plasma Kelompok 80 Datangi Kejari dan Polres Sergai
PT DMK Diduga Ubah Kawasan Hutan Jadi Kebun Sawit, Petani Minta Kejagung RI Turun Tangan
PWI Sumut Gelar Ujian Anggota Muda dan Kenaikan Tingkat
Janda Tua Kunjungi Kantor SMSI Sergai
Banjir Belum Surut, Warga Sergai Kini Didera Kelangkaan BBM: Ekonomi Mulai Lumpuh
Ringankan Beban Korban Banjir, Ketua SMSI Sergai Salurkan Bantuan Sembako ke Warga Dusun 4 Sei Rampah
PPITTNI Gelar Zikir Akbar Nasional, Ini Pesan Menteri Agama Nasaruddin Umar
Ketua PN Sei Rampah Apresiasi Kegiatan Sosial HUT ke-10 Media Sinarsergai.com
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 24 Desember 2025 - 23:40 WIB

Sengketa Lahan Puluhan Tahun Tak Kunjung Usai, Petani Plasma Kelompok 80 Datangi Kejari dan Polres Sergai

Rabu, 24 Desember 2025 - 10:42 WIB

PT DMK Diduga Ubah Kawasan Hutan Jadi Kebun Sawit, Petani Minta Kejagung RI Turun Tangan

Sabtu, 20 Desember 2025 - 13:20 WIB

PWI Sumut Gelar Ujian Anggota Muda dan Kenaikan Tingkat

Minggu, 7 Desember 2025 - 22:57 WIB

Janda Tua Kunjungi Kantor SMSI Sergai

Kamis, 4 Desember 2025 - 10:14 WIB

Banjir Belum Surut, Warga Sergai Kini Didera Kelangkaan BBM: Ekonomi Mulai Lumpuh

Berita Terbaru

LABUHANBATU

Sael, Siswa Tertinggi di SMK Yapim Rantauprapat

Selasa, 13 Jan 2026 - 11:57 WIB