TBUPP Ajak Masyarakat Batubara Dukung Upaya Pemerintah Tanggulangi Virus Corona

Avatar photo

- Jurnalis

Kamis, 9 April 2020 - 15:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zulnas.com, Batubara — Tim Bupati Untuk Percepatan Pembangunan (TBUPP) melalui Ketua Bidang Pemerintahan dan Pembangunan, H Selamat Arifin, SE M.Si, mengajak segenap masyarakat Batubara untuk bersama-sama mendukung upaya pemerintah dalam menanggulangi penyebaran virus corona (covid-19).

Dengan kebersamaan masyarakat Batubara, ia meyakini akan lebih memudahkan kita dalam memutus mata rantai penyebaran wabah menular yang diduga berasal dari cina.

“Kita mengajak masyarakat untuk mendukung pemerintah. Disamping itu, kita juga meminta kepada masyarakat untuk berdoa dan menjaga kesehatan sebagai antisipasi penyebaran virus corona di Batubara,” Kata Selamat Arifin didampingi Bidang Perikanan dan Kelautan, Ir. Azwar Hamid, MSi, Bidang Budaya, Syahril Tambuse, SE dan Ketua TBUPP Drs. Syaiful Syafri, MM di Kantor Bupati Batubara, Kecamatan Lima Puluh, Kamis, (9/4/2020).

Ia menjelaskan, penanggulangan penyebaran virus corona (covid-19) di Kabupaten Batubara bukan hanya menjadi tugas dari pemerintah saja, tetapi tugas kita bersama seluruh masyarakat Batubara.

Baca Juga :  Masyarakat Dambakan Perguruan Tinggi Politeknik Hadir di Batubara

“Masalah virus corona ini bukan hanya tanggungjawab pemerintah saja, tetapi ini menjadi tanggung jawab kita bersama. Kita berharap melalui tokoh agama, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat menghimbau kepada masyarakat luas untuk bersama-sama mencegah penyebaran virus ini,” katanya.

Ditambahkannya, sebagai langkah antisipasi penyebaran virus corona, Pemerintah Kabupaten Batubara telah melaksanakan beberaa kebijakan, diantaranya ; Pemerintah Kabupaten Batubara telah menganggarkan Rp 15 M untuk penanganan virus corona, menyiapkan ruang isolasi, gedung karantin, tenaga dan perlengkapan medis. Diperkirakan seluruhnya itu akan rampung dalam 3 minggu kedepan.

“Kita apresiasi gerak cepat dan tanggap Bupati Zahir dalam penanganan virus corona. Dibanding daerah lain, di Batubara sudah termasuk cepat dalam upaya pencegahan penyebaran virus corona. Tetapi, kita juga mendorong dinas terkait agar bisa mengikuti gerak cepat bupati,” ujarnya.

Baca Juga :  Legenda Pulau Salah Nama, Dari Tanjung Balai ke Batubara

Selain itu, Pemerintah Kabupaten Batubara melalui Dinas Sosial saat ini sedang mempersiapkan program bantuan sembako untuk masyarakat Kabupaten Batubara. Menurutnya, persediaan stok sembako untuk menghadapi bulan suci Ramadan dan Idul Fitri masih mencukupi.

“Program sembako saat ini sedang berjalan. Nanti bantuan sembako akan diberikan kepada masyarakat yang terdampak langsung akibat virus corona,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Selamat Arifin mendorong Bupati Batubara Zahir agar terus meningkatkan sinergitas dengan unsur Forkopimda (Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH MH, Dandim 0208 Asahan dan Kejaksaan Negeri Batubara) dalam penanganan virus corona (covid-19) di Kabupaten Batubara. ***

Follow WhatsApp Channel zulnas.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bursa Ketua Golkar Sumut Memanas: Andar Amin Harahap vs Hendri Yanto Sitorus
Andar Amin Harahap: Figur Dominan di Bursa Ketua DPD Golkar Sumut
Hendri Yanto Sitorus: Jejak Tokoh Muda Golkar dari Akademisi hingga Kepala Daerah
Kelompok 80 Desak Polres Sergai Periksa IUP dan HGU PT DMK, Dugaan Alih Fungsi Lahan Menguat
Sengketa Lahan Puluhan Tahun Tak Kunjung Usai, Petani Plasma Kelompok 80 Datangi Kejari dan Polres Sergai
PT DMK Diduga Ubah Kawasan Hutan Jadi Kebun Sawit, Petani Minta Kejagung RI Turun Tangan
PWI Sumut Gelar Ujian Anggota Muda dan Kenaikan Tingkat
Janda Tua Kunjungi Kantor SMSI Sergai
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 22:40 WIB

Bursa Ketua Golkar Sumut Memanas: Andar Amin Harahap vs Hendri Yanto Sitorus

Senin, 19 Januari 2026 - 22:29 WIB

Andar Amin Harahap: Figur Dominan di Bursa Ketua DPD Golkar Sumut

Senin, 19 Januari 2026 - 22:22 WIB

Hendri Yanto Sitorus: Jejak Tokoh Muda Golkar dari Akademisi hingga Kepala Daerah

Kamis, 15 Januari 2026 - 10:35 WIB

Kelompok 80 Desak Polres Sergai Periksa IUP dan HGU PT DMK, Dugaan Alih Fungsi Lahan Menguat

Rabu, 24 Desember 2025 - 23:40 WIB

Sengketa Lahan Puluhan Tahun Tak Kunjung Usai, Petani Plasma Kelompok 80 Datangi Kejari dan Polres Sergai

Berita Terbaru

LABUHANBATU

Sekda Dorong Penguatan Organisasi BPBD dan Budaya Gotong Royong

Rabu, 21 Jan 2026 - 10:05 WIB