Zulnas.com, Batubara — Ketua PWI Batubara Alpian menjelaskan pihaknya akan menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di Batubara. Kegiatan tersebut rencana akan digelar selama dua hari guna untuk meningkatkan pemahaman wartawan di dunia jurnalistik.
“Kegiatannya dimulai besok sabtu dan minggu (14-15/11/2020) sedangkan pesertanya terdiri dari 24 wartawan yang mayoritas dari warga Batubara,” Kata Ketua PWI Batubara Alpian didampingi Sekretaris Muhammad Dian Syafi’i, bendahara Marlan dan Ketua Panitia H Sutan Sitompul di Cafe Kushi Dhakar Kecamatan Lima Puluh, jum’at (14/11/2020).
Pada acara itu, Alpian menjelaskan kegiatan pelatihan UKW yang diselenggarakan PWI Batubara akan dibuka langsung oleh Ketua Umum PWI Pusat Atal S Depari, dan juga didampingi Direktur UKW Profesor Dr Rajab Ritonga.
Dikatakan Alpian, kegiatan UKW ini nanti akan menggunakan prinsip protokoler kesehatan, kepada peserta diharuskan membawa hasil rapid test yang menyatakan tidak reaktif dari wabah penyakit virus corona.
“Jadi, panitia UKW sudah berkerjasama dengan Dinas Kesehatan Batubara terutama dengan Gugus Tugas Penanggulangan Batubara Civid-19 agar peserta yang mengikuti UKW diwajibkan membawa hasil rapid test dan masker sebagai pelindung diri,” Tegasnya.
Lebih lanjut, Alpian menjelaskan Kegiatan UKW ini adalah salah satunya program PWI Batubara yang digelar secara berkesenambungan, sehingga dari kegiatan ini dapat melahirkan sosok wartawan yang profesional.

* Wartawan Profesional Mengisi Pembangunan di Batubara
Pada kesempatan yang sama, Ketua PWI Batubara Alpian menjelaskan kompetensi wartawan adalah salah satu modal bagi jurnalis untuk mengisi momen pembangunan di Batubara.
Apalagi memang, daerah Batubara sudah ditetapkan oleh pemerintah pusat sebagai proyek nasional dengan dibangunnya pelabuhan internasional di daerah Kuala Tanjung.
“Jadi wartawan kedepan juga sudah mempersiapkan diri dengan meningkatkan kompetensinya agar dapat menjadi wartawan profesional dalam bidang jurnalistik,” tandasnya.
Adapun panitia kegiatan UKW PWI Batubara diketuai oleh H Sutan Sitompul, Sekretaris Muhammad Dian Syafi’i, bendahara Haji Marlan dan diketahui oleh Ketua PWI Batubara Alpian. ****Zn