Jalinsum Macet di Batubara, Kasat Sebut Penyebab Macet Karena Kenderaan Rusak

Avatar photo

- Jurnalis

Sabtu, 18 Desember 2021 - 15:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Zulnas.com, Batubara — Kemacetan Arus Lalu Lintas Dijalan Lintas Sumatera Kabupaten Batubara, hingga Sabtu (18/12/21) Pukul 14:50, saat ini terpantau antrian kenderaan masih mengular, pihak petugas telah melakukan upaya dengan sistim buka tutup untuk mengurai antrian kemacetan.

Kasatlantas Polres Batubara, AKP Eridal Fitra dikonfirmasi wartawan mengatakan penyebab kemacetan dikarenakan adanya dua buah mobil rusak secara bersamaan di badan jalan.

Meskipun demikian, katanya, pihak petugas masih berada jalinsum berupaya untuk menguraikan tingkat kemacetan dilokasi tersebut.

“Ada mobil rusak dari dua arah. Mobil trailer, yang gandeng, satu lagi truk pembawa semen. Itu kan enggak bisa di geser-geser, jadi dia terjebak disitu,” kata Eridal menerangkan.

Baca Juga :  Zahir Ajak Warga Batubara Tanamkan Budaya Asli Kepada Generasi Muda

Baca : Kasatlantas Polres Batubara Eridal : Berkendaralah Dengan Aman

Lebih lanjut, Ia mengatakan, kejadian tersebut sudah terjadi sejak Sabtu (18/12) pukul 02.00 dini hari. Hingga kini masih dalam pantauan.

Eridal menerangkan, kemacetan panjang diperkirakan hanya sebatas lebih kurang 3 kilo meter, namun, menurut pihak pengendara kemacetan dilapangan lebih dari yang diperkirakan Eridal.

“Kalau panjang kemacetan itu kira-kira 3 kilometer. Karena kejadiannya tengah malam jadi banyak yang terjebak truk – truk besar,” kata dia.

Sedangkan, pengendara menyebutkan, kemacetan diperkirakan lebih dari itu, sebab, titik macet mulai mulai dari kampung durian hingga Dolok estate, Lima Puluh.

Baca : Jalinsum Batubara Macet, Jalanan Padat Merayap, ‘Bantulah Kami Pak Petugas’

Baca Juga :  GRIB Jaya Sumut Intruksikan DPC se- Sumut Dukung Bobby Nasution

Hingga pukul 14.00 WIB, kata dia petugas di lapangan masih memberlakukan buka – tutup arus lalu lintas karena salah satu truk yang rusak sudah diperbaiki.

“Yang satu rusak sudah jalan. Tinggal satu lagi truk bawa semen. Sementara masih buka tutup arus,” kata dia,

“Sementara berdasarkan pantauan wartawan dilokasi macat terjadi dari mulai Desa Sumber Padi, Kecamatan Lima Puluh, Hingga sampai Desa Kampung Durian, Kecamatan Sei Balai. jarak kemacetan yang diperkirakan hampir 20 Kilo meter.

“Suriona (42) warga Desa petatal, Kecamatan Datuk Tanah Datar, Batubara, saat dikonfirmasi wartawan menyebutkan macat tersebut telah terjadi dari jam 23:00 Jumat malam. ***Taufiq

Follow WhatsApp Channel zulnas.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sengketa Lahan Puluhan Tahun Tak Kunjung Usai, Petani Plasma Kelompok 80 Datangi Kejari dan Polres Sergai
PT DMK Diduga Ubah Kawasan Hutan Jadi Kebun Sawit, Petani Minta Kejagung RI Turun Tangan
PWI Sumut Gelar Ujian Anggota Muda dan Kenaikan Tingkat
Janda Tua Kunjungi Kantor SMSI Sergai
Banjir Belum Surut, Warga Sergai Kini Didera Kelangkaan BBM: Ekonomi Mulai Lumpuh
Ringankan Beban Korban Banjir, Ketua SMSI Sergai Salurkan Bantuan Sembako ke Warga Dusun 4 Sei Rampah
PPITTNI Gelar Zikir Akbar Nasional, Ini Pesan Menteri Agama Nasaruddin Umar
Ketua PN Sei Rampah Apresiasi Kegiatan Sosial HUT ke-10 Media Sinarsergai.com
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 24 Desember 2025 - 23:40 WIB

Sengketa Lahan Puluhan Tahun Tak Kunjung Usai, Petani Plasma Kelompok 80 Datangi Kejari dan Polres Sergai

Rabu, 24 Desember 2025 - 10:42 WIB

PT DMK Diduga Ubah Kawasan Hutan Jadi Kebun Sawit, Petani Minta Kejagung RI Turun Tangan

Sabtu, 20 Desember 2025 - 13:20 WIB

PWI Sumut Gelar Ujian Anggota Muda dan Kenaikan Tingkat

Minggu, 7 Desember 2025 - 22:57 WIB

Janda Tua Kunjungi Kantor SMSI Sergai

Kamis, 4 Desember 2025 - 10:14 WIB

Banjir Belum Surut, Warga Sergai Kini Didera Kelangkaan BBM: Ekonomi Mulai Lumpuh

Berita Terbaru

LABUHANBATU

Sael, Siswa Tertinggi di SMK Yapim Rantauprapat

Selasa, 13 Jan 2026 - 11:57 WIB