Pemkab Asahan Sambut Hangat Kunjungan Tim Monitoring TP PKK Provinsi Sumatera Utara

- Jurnalis

Kamis, 28 Agustus 2025 - 15:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ASAHAN -ZULNAS.COM – Pemerintah Kabupaten Asahan bersama TP PKK Kabupaten Asahan menyambut hangat kunjungan Tim Monitoring TP PKK Provinsi Sumatera Utara dalam rangka pelaksanaan kegiatan pembinaan di berbagai desa percontohan, Rabu (27/8/2025).

Kunjungan monitoring tersebut dilaksanakan di beberapa lokasi, yakni: UP2K di Desa Bunut Seberang, Kecamatan Pulau Bandring, PAAR di Desa Urung Pane, Kecamatan Setia Janji, AKU HATINYA PKK di Desa Banjar, Kecamatan Air Joman, Tertib Administrasi PKK di Desa Perkebunan Teluk Dalam, Kecamatan Teluk Dalam, serta IVA Test di UPTD Puskesmas Aek Songsongan.

Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Drs Zainal Aripin Sinaga MH yang mewakili Bupati Asahan menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan tersebut.

Baca Juga :  Wakil Bupati Asahan Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah

“Kami menyambut baik lomba ini. Melalui kegiatan ini, Pemerintah Desa bersama masyarakat dapat meningkatkan pendapatan keluarga serta mengembangkan produk unggulan desa. Lomba ini juga mendukung program Pemerintah Provinsi Sumatera Utara maupun Kabupaten Asahan dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga. Kami berharap TP PKK Asahan dapat meraih hasil terbaik di tingkat provinsi,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua Tim Monitoring yang diwakili Ketua Pokja II PKK Sumatera Utara, Rika Ananda Sulung, menegaskan bahwa kegiatan monitoring merupakan kelanjutan dari supervisi yang sebelumnya telah dilaksanakan.

Baca Juga :  Bupati Asahan Pimpin Upacara HUT ke-80 RI

“Nantinya akan dipilih enam besar untuk kategori kabupaten dan tiga besar untuk kategori kota yang akan dievaluasi lebih lanjut. Tahun ini monitoring hanya diikuti daerah yang mengikuti minimal empat kategori lomba. Kami berharap ke depan semua kabupaten/kota dapat berpartisipasi penuh,” jelas Rika.

Ia juga menekankan bahwa tujuan utama kegiatan ini bukan hanya untuk meraih kemenangan, melainkan menjadikan desa/kelurahan binaan sebagai contoh dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat. “Mari kita bergerak bersama PKK, mewujudkan Asta Cita menuju Indonesia Emas, serta berkolaborasi demi Sumut yang berkah, unggul, maju, dan berkelanjutan,” pungkasnya.***ZR.

Follow WhatsApp Channel zulnas.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Asahan Terima Kunjungan Staf Khusus Kementerian Kelautan dan Perikanan RI
Bupati Asahan Dukung dan Fasilitasi Pelantikan Organisasi Penyandang Disabilitas
Perayaan Natal STM Dalihan Natolu Perkuat Toleransi dan Kebersamaan di Asahan
Pemkab Asahan Salurkan Bantuan Darurat untuk Warga Terdampak Bencana
Bupati Asahan Bersama Forkopimda Ikuti Eksibisi Menembak Executive 2025
Pemkab Asahan Perkokoh Implementasi Gerakan PKK Hasil Rakernas X
Sosialisasi Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Desa Pematang Sei Baru
Pemkab Asahan Gelar Training of Trainers Simpul Jaringan Informasi Geospasial Kabupaten Asahan
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 13 Desember 2025 - 21:25 WIB

Bupati Asahan Terima Kunjungan Staf Khusus Kementerian Kelautan dan Perikanan RI

Sabtu, 13 Desember 2025 - 17:29 WIB

Bupati Asahan Dukung dan Fasilitasi Pelantikan Organisasi Penyandang Disabilitas

Sabtu, 13 Desember 2025 - 14:17 WIB

Perayaan Natal STM Dalihan Natolu Perkuat Toleransi dan Kebersamaan di Asahan

Sabtu, 13 Desember 2025 - 14:13 WIB

Pemkab Asahan Salurkan Bantuan Darurat untuk Warga Terdampak Bencana

Jumat, 12 Desember 2025 - 21:40 WIB

Bupati Asahan Bersama Forkopimda Ikuti Eksibisi Menembak Executive 2025

Berita Terbaru

LABUHANBATU

Sekda Labuhanbatu Pimpin Evaluasi Program Makan Bergizi Gratis

Selasa, 13 Jan 2026 - 20:06 WIB