Bupati hadiri Open House Halal Bihalal Kapolres Asahan

- Jurnalis

Rabu, 9 April 2025 - 12:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ASAHAN-ZULNAS.COM-Bupati Asahan Taufik Zainal bersama Wakil Bupati Asahan Rianto beserta OPD se Kabupaten Asahan menghadiri undangan Open House dalam rangka Halal Bihalal Hari Raya Idul Fitri 1446 H yang dilaksanakan oleh Kapolres Asahan.

Bupati Asahan berharap agar momen Idul Fitri ini bisa menguatkan rasa kekeluargaan dan kekompakan Forkopimda Kabupaten Asahan.

Kebersamaan Forkopimda yang terus terjalin ini akan menjadikan Kabupaten Asahan tetap dalam keadaan aman dan kondusif, serta dapat dengan mudah menyelesaikan setiap persoalan dan masalah yang ada di Kabupaten Asahan.

Hal ini diungkapkan Bupati Asahan usai menghadiri open house di Rumah Dinas Kapolres Asahan bersama dengan Ketua PN Kisaran, Dandim 0208/Asahan, Wakil Bupati Asahan, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan dan para OPD Pemkab Asahan, Selasa (8/4/2025).

Baca Juga :  KPU Sumut Tetapkan H Surya BSc Sebagai Wagubsu Terpilih Periode 2025-2030

Menurutnya, kekompakan seperti ini dapat terjalin karena adanya rasa saling menghormati dan menghargai antar Forkopimda.

Selain itu juga adanya rasa tanggungjawab untuk membangun dan menjaga Kabupaten Asahan sesuai dengan tupoksi yang dimiliki.

Terkait open house, Bupati Asahan menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Kapolres Asahan, dan kedepan dapat menjadikan agenda ini menjadi agenda rutin tahunan di Polres Asahan.

Baca Juga :  Pemkab Asahan Salurkan Bantuan Pangan Beras 2025

“Dengan open house, kita dapat mempererat silaturahmi baik dengan jajaran Forkopimda Kabupaten Asahan, personil maupun masyarakat”, ujar Bupati.

Terakhir Bupati Asahan mengatakan Atas nama Pemerintah Kabupaten Asahan saya mengucapkan Minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh jajaran Polres Asahan dan masyarakat Kabupaten Asahan.

“Minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin, apabila dalam pelaksanaan tugas di Kabupaten Asahan saya ada melakukan kesalahan, mari kita bangun Kabupaten Asahan menuju Masyarakat Asahan yang Sejahtera, Religius, Maju dan Berkelanjutan”, tandasnya.***ZR.

Berita Terkait

Bupati Asahan Terima Audiensi Bank Indonesia dan Organisasi Katolik
Bupati Asahan Kukuhkan 495 PPPK Formasi Tahun Anggaran 2024
Desa Binaan Imigrasi Ditetapkan di Asahan, Perkuat Perlindungan Warga dari TPPO
Asahan Targetkan 40 Dapur Gizi, Pengawasan Program Diperketat
Rakornis TP-PKK Asahan 2025: Kuatkan Peran Kader, Mantapkan Ketahanan Keluarga
Panen Raya Jagung di Asahan, Polres dan Forkopimda Dorong Swasembada Pangan
Wakil Bupati Asahan Kukuhkan Pengurus LLI, Perkuat Peran Lansia dalam Pembangunan Daerah
Bupati Asahan Salurkan Bantuan bagi Keluarga Korban Longsor Marjanji Aceh
Berita ini 31 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 30 September 2025 - 09:45 WIB

Bupati Asahan Terima Audiensi Bank Indonesia dan Organisasi Katolik

Selasa, 30 September 2025 - 09:38 WIB

Bupati Asahan Kukuhkan 495 PPPK Formasi Tahun Anggaran 2024

Selasa, 30 September 2025 - 09:35 WIB

Desa Binaan Imigrasi Ditetapkan di Asahan, Perkuat Perlindungan Warga dari TPPO

Selasa, 30 September 2025 - 09:33 WIB

Asahan Targetkan 40 Dapur Gizi, Pengawasan Program Diperketat

Minggu, 28 September 2025 - 12:48 WIB

Panen Raya Jagung di Asahan, Polres dan Forkopimda Dorong Swasembada Pangan

Berita Terbaru

Asahan

Bupati Asahan Kukuhkan 495 PPPK Formasi Tahun Anggaran 2024

Selasa, 30 Sep 2025 - 09:38 WIB