Asisten I Buka Grand Final Apresiasi Duta dan Jambore Ajang Kreativitas GenRe Kabupaten Asahan Tahun 2025

- Jurnalis

Senin, 6 Oktober 2025 - 15:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ASAHAN-ZULNAS.COM- Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) bekerja sama dengan Forum GenRe Kabupaten Asahan menggelar kegiatan Grand Final Apresiasi Duta dan Jambore Ajang Kreativitas GenRe Kabupaten Asahan Tahun 2025.

Kegiatan ini dilaksanakan di Bahagia Hall, Jalan Pisang Lingkungan I Mutiara, Kecamatan Kota Kisaran Timur, pada Minggu (5/10).

Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Asisten I) Sekretariat Daerah Kabupaten Asahan yang mewakili Bupati Asahan, H. Taufik Zainal Abidin, S.Sos, M.Si.

Hadir pula Perwakilan TP PKK Kabupaten Asahan, perwakilan perangkat daerah, pengurus Forum GenRe, serta para finalis Duta GenRe dari berbagai kecamatan di Kabupaten Asahan.

Dalam laporan Ketua Panitia, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Asahan, Edi Sukmana, SH, M.Si, menyampaikan bahwa kegiatan ini diikuti oleh 20 peserta yang terdiri dari 10 remaja putra dan 10 remaja putri.

Baca Juga :  Bupati Asahan Lepas 200 Pelajar Meriahkan Festival Fun Run Sumut 2025

Kegiatan ini bertujuan untuk mencetak remaja yang mampu menjadi role model dan teladan di tengah masyarakat, sekaligus mewujudkan remaja Asahan yang bebas dari Triad KRR (tidak menikah dini, tidak melakukan seks bebas, dan bebas dari NAPZA).

Selain itu, ajang ini juga menjadi sarana pembinaan bagi pendidik serta konselor sebaya agar berpartisipasi aktif dalam upaya peningkatan ketahanan dan kesejahteraan keluarga.

Dalam sambutan Bupati Asahan yang dibacakan oleh Asisten I, disampaikan bahwa Program GenRe merupakan bagian penting dalam menyiapkan kehidupan berkeluarga bagi remaja melalui pemahaman tentang pendewasaan usia perkawinan, sehingga generasi muda mampu merencanakan jenjang pendidikan, karier, dan pernikahan secara matang sesuai siklus kesehatan reproduksi.

“Saya menilai program Duta GenRe ini sangat bermanfaat bagi perkembangan remaja di Kabupaten Asahan. Diharapkan para Duta GenRe yang terpilih dapat menjadi teladan yang kreatif, inovatif, berakhlakul karimah, serta menjauhkan diri dari pengaruh negatif,” ujarnya.

Baca Juga :  Bupati Asahan Terima Penghargaan Nasional dari Kementerian Pendidikan RI

Bupati juga berpesan kepada seluruh remaja Asahan, khususnya yang masih berstatus pelajar, agar terus bersemangat belajar, berkarya, dan berprestasi di tengah tantangan zaman.

Remaja diharapkan mampu menyikapi perkembangan teknologi dan media sosial secara bijak agar tidak terjerumus pada hal yang merusak mental dan moral.

“Mari kita bersama membangun generasi muda Asahan yang tangguh, beriman, dan bertakwa, sesuai dengan visi Kabupaten Asahan, yakni Sejahtera, Religius, Maju dan Berkelanjutan,” pungkasnya.

Acara berlangsung meriah dan ditutup dengan pengumuman pemenang Duta GenRe Kabupaten Asahan Tahun 2025. Juara Utama Duta GenRe Putra diraih oleh Mhd. Febryan dari Kecamatan Kota Kisaran Barat, sedangkan Juara Utama Duta GenRe Putri diraih oleh Lena Oktavia dari Kecamatan Kota Kisaran Barat.

Keduanya diharapkan dapat menjadi motivator serta inspirator bagi remaja Asahan dalam mengampanyekan perilaku hidup sehat dan berencana.***ZR.

Follow WhatsApp Channel zulnas.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Asahan Terima Kunjungan Staf Khusus Kementerian Kelautan dan Perikanan RI
Bupati Asahan Dukung dan Fasilitasi Pelantikan Organisasi Penyandang Disabilitas
Perayaan Natal STM Dalihan Natolu Perkuat Toleransi dan Kebersamaan di Asahan
Pemkab Asahan Salurkan Bantuan Darurat untuk Warga Terdampak Bencana
Bupati Asahan Bersama Forkopimda Ikuti Eksibisi Menembak Executive 2025
Pemkab Asahan Perkokoh Implementasi Gerakan PKK Hasil Rakernas X
Sosialisasi Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Desa Pematang Sei Baru
Pemkab Asahan Gelar Training of Trainers Simpul Jaringan Informasi Geospasial Kabupaten Asahan
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 13 Desember 2025 - 21:25 WIB

Bupati Asahan Terima Kunjungan Staf Khusus Kementerian Kelautan dan Perikanan RI

Sabtu, 13 Desember 2025 - 17:29 WIB

Bupati Asahan Dukung dan Fasilitasi Pelantikan Organisasi Penyandang Disabilitas

Sabtu, 13 Desember 2025 - 14:17 WIB

Perayaan Natal STM Dalihan Natolu Perkuat Toleransi dan Kebersamaan di Asahan

Sabtu, 13 Desember 2025 - 14:13 WIB

Pemkab Asahan Salurkan Bantuan Darurat untuk Warga Terdampak Bencana

Jumat, 12 Desember 2025 - 21:40 WIB

Bupati Asahan Bersama Forkopimda Ikuti Eksibisi Menembak Executive 2025

Berita Terbaru

LABUHANBATU

Sekda Dorong Penguatan Organisasi BPBD dan Budaya Gotong Royong

Rabu, 21 Jan 2026 - 10:05 WIB