Bupati Asahan Terima Audiensi FORKALA

- Jurnalis

Selasa, 2 September 2025 - 09:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ASAHAN – ZULNAS.COM – Forum Komunikasi Lembaga Adat (FORKALA) Kabupaten Asahan melakukan audiensi dengan Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin, S.Sos., M.Si, di ruang kerja Bupati Asahan, Senin (01/9/2025).

Hadir dalam pertemuan tersebut Wakil Bupati Asahan, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kadis Pendidikan, Kadis Kominfo, Kaban Kesbangpol, serta pengurus FORKALA Kabupaten Asahan.

Ketua FORKALA Kabupaten Asahan, Makmur Hasibuan, S.Sos., M.Kom menyampaikan bahwa selain untuk bersilaturahmi, pertemuan ini juga menjadi ajang perkenalan dirinya sebagai Ketua FORKALA yang baru. Ia menegaskan bahwa FORKALA saat ini tengah fokus mempersiapkan Pagelaran Seni Budaya Daerah (PSBD) ke-VI yang akan digelar pada tanggal 7–22 Oktober 2025 di Lapangan PSBD Kisaran.

Baca Juga :  Bupati dan Forkopimda Bersama Ulama, Lintas Etnis, dan Mahasiswa Sepakat Menjaga Kondusivitas Asahan

“Kami berharap dukungan dan masukan dari Bupati dan Wakil Bupati agar pelaksanaan PSBD tahun ini berjalan lebih baik dan meriah. FORKALA juga berkomitmen mendukung penuh visi dan misi Pemerintah Kabupaten Asahan,” ujar Makmur.

Menanggapi hal itu, Bupati Asahan Taufik menekankan pentingnya peningkatan kualitas PSBD tahun ini.

Ia juga meminta agar komunikasi dengan OPD terkait terus dijalin agar seluruh kebutuhan dapat terpenuhi sesuai aturan.

Baca Juga :  Sebanyak 1000 Kaum Dhuafa Dapat Bantuan Beras dari Pemkab Asahan

Bupati Asahan berharap setiap etnis dapat menampilkan seni dan budaya dengan maksimal. Jaga kekompakan, jaga stabilitas, dan ciptakan suasana kondusif di tengah masyarakat, ucapnya.

Wakil Bupati Asahan, Rianto, SH., M.A.P dalam kesempatan yang sama meminta setiap panitia pelaksana dan ketua etnis untuk saling mendukung dan bekerja sesuai tugas pokok dan fungsinya. “Mari kita sukseskan PSBD ke-VI ini, sekaligus memperkuat persatuan dalam keberagaman budaya di Asahan”. Ungkap Rianto.***ZR.

Follow WhatsApp Channel zulnas.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Asahan Terima Kunjungan Staf Khusus Kementerian Kelautan dan Perikanan RI
Bupati Asahan Dukung dan Fasilitasi Pelantikan Organisasi Penyandang Disabilitas
Perayaan Natal STM Dalihan Natolu Perkuat Toleransi dan Kebersamaan di Asahan
Pemkab Asahan Salurkan Bantuan Darurat untuk Warga Terdampak Bencana
Bupati Asahan Bersama Forkopimda Ikuti Eksibisi Menembak Executive 2025
Pemkab Asahan Perkokoh Implementasi Gerakan PKK Hasil Rakernas X
Sosialisasi Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Desa Pematang Sei Baru
Pemkab Asahan Gelar Training of Trainers Simpul Jaringan Informasi Geospasial Kabupaten Asahan
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 13 Desember 2025 - 21:25 WIB

Bupati Asahan Terima Kunjungan Staf Khusus Kementerian Kelautan dan Perikanan RI

Sabtu, 13 Desember 2025 - 17:29 WIB

Bupati Asahan Dukung dan Fasilitasi Pelantikan Organisasi Penyandang Disabilitas

Sabtu, 13 Desember 2025 - 14:17 WIB

Perayaan Natal STM Dalihan Natolu Perkuat Toleransi dan Kebersamaan di Asahan

Sabtu, 13 Desember 2025 - 14:13 WIB

Pemkab Asahan Salurkan Bantuan Darurat untuk Warga Terdampak Bencana

Jumat, 12 Desember 2025 - 21:40 WIB

Bupati Asahan Bersama Forkopimda Ikuti Eksibisi Menembak Executive 2025

Berita Terbaru

LABUHANBATU

Sekda Labuhanbatu Pimpin Evaluasi Program Makan Bergizi Gratis

Selasa, 13 Jan 2026 - 20:06 WIB

LABUHANBATU

Sael, Siswa Tertinggi di SMK Yapim Rantauprapat

Selasa, 13 Jan 2026 - 11:57 WIB