Pemkab Asahan Dukung Penuh Program Dapur Gizi Nasional

- Jurnalis

Jumat, 11 Juli 2025 - 13:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ASAHAN – ZULNAS.COM – Bupati Asahan H. Taufik Zainal Abidin Siregar bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Asahan menghadiri peresmian serentak pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang digelar secara virtual dan dipimpin langsung oleh Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.

Kegiatan berlangsung di halaman Polsek Kisaran Kota dan terhubung dalam sesi Zoom Meeting bersama jajaran Polda dan Polres se-Sumatera Utara.

Hadir pula dalam kegiatan ini Wakapolres Asahan Kompol Selamet Riyadi, S.H., M.H., Wakil Bupati Rianto, S.H., M.AP., Kajari Asahan Basril G, S.H., M.H., serta pejabat utama Polres Asahan, Bhayangkari Cabang Asahan, dan pengurus Primkoppol.

Baca Juga :  Bupati Asahan Jemput 2 Jemaah Haji yang Sakit di Embarkasi Medan

Program SPPG merupakan bagian dari kebijakan nasional Makan Bergizi Gratis (MBG) yang diinisiasi Presiden RI H. Prabowo Subianto dan dijalankan secara teknis oleh Polri.

Dalam arahannya dari Mapolda Sumatera Utara, Kapolri menyampaikan bahwa saat ini terdapat 36 unit dapur SPPG di wilayah Sumut, terdiri dari 29 unit baru, 2 unit yang telah beroperasi, dan 5 unit dalam tahap verifikasi.

Wakapolres Asahan dalam laporannya menyampaikan bahwa dapur SPPG pertama yang dibangun di lingkungan Mapolres Asahan telah mencapai progres 90 persen dan ditargetkan rampung akhir Juli 2025. Sementara itu, dapur SPPG kedua akan mulai dibangun di Polsek Kisaran Kota pada 16 Juli mendatang.

Baca Juga :  Wabup Asahan Harapkan CPNS Menjadi Agen Perubahan Positif dalam Peningkatan Pelayanan Publik

Bupati Asahan Taufik dalam sambutannya mengapresiasi sinergi antara pemerintah pusat, Polri, dan pemerintah daerah.

Ia menegaskan komitmen Pemkab Asahan dalam mendukung program MBG hingga menjangkau seluruh kecamatan di wilayah tersebut.

Kegiatan ditutup dengan prosesi peletakan batu pertama secara simbolis di lokasi pembangunan dapur SPPG kedua, menandai langkah konkret dalam memperkuat ketahanan gizi masyarakat di Asahan.***ZR.

Follow WhatsApp Channel zulnas.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Asahan Terima Kunjungan Staf Khusus Kementerian Kelautan dan Perikanan RI
Bupati Asahan Dukung dan Fasilitasi Pelantikan Organisasi Penyandang Disabilitas
Perayaan Natal STM Dalihan Natolu Perkuat Toleransi dan Kebersamaan di Asahan
Pemkab Asahan Salurkan Bantuan Darurat untuk Warga Terdampak Bencana
Bupati Asahan Bersama Forkopimda Ikuti Eksibisi Menembak Executive 2025
Pemkab Asahan Perkokoh Implementasi Gerakan PKK Hasil Rakernas X
Sosialisasi Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Desa Pematang Sei Baru
Pemkab Asahan Gelar Training of Trainers Simpul Jaringan Informasi Geospasial Kabupaten Asahan
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 13 Desember 2025 - 21:25 WIB

Bupati Asahan Terima Kunjungan Staf Khusus Kementerian Kelautan dan Perikanan RI

Sabtu, 13 Desember 2025 - 17:29 WIB

Bupati Asahan Dukung dan Fasilitasi Pelantikan Organisasi Penyandang Disabilitas

Sabtu, 13 Desember 2025 - 14:17 WIB

Perayaan Natal STM Dalihan Natolu Perkuat Toleransi dan Kebersamaan di Asahan

Sabtu, 13 Desember 2025 - 14:13 WIB

Pemkab Asahan Salurkan Bantuan Darurat untuk Warga Terdampak Bencana

Jumat, 12 Desember 2025 - 21:40 WIB

Bupati Asahan Bersama Forkopimda Ikuti Eksibisi Menembak Executive 2025

Berita Terbaru

LABUHANBATU

Sekda Dorong Penguatan Organisasi BPBD dan Budaya Gotong Royong

Rabu, 21 Jan 2026 - 10:05 WIB