Bupati Asahan Hadiri Sertijab Kepala BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara

- Jurnalis

Kamis, 20 Maret 2025 - 00:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ASAHAN-ZULNAS. COM- Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si menghadiri serah terima jabatan Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Sumatera Utara (Sumut) yang berlangsung di Auditorium Kantor BPK Perwakilan Sumatera Utara, Medan, Selasa (18/3/2025).

Jabatan tersebut kini resmi diemban oleh Paula Henry Simatupang menggantikan Eydu Oktain Panjaitan.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Asahan menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kerja keras Eydu Oktain Panjaitan selama menjabat sebagai Kepala BPK Perwakilan Sumatera Utara.

Menurutnya, koordinasi dan bimbingan yang diberikan telah menjadi referensi penting bagi Pemerintah Kabupaten Asahan dalam mengelola keuangan daerah secara transparan, akuntabel, dan efisien.

“Kami berterima kasih atas sinergi yang telah terjalin baik selama ini dengan BPK Perwakilan Sumut di bawah kepemimpinan Bapak Eydu Oktain Panjaitan. Dengan arahan dan rekomendasi dari BPK, Pemerintah Kabupaten Asahan mampu meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Ini merupakan pencapaian yang patut dibanggakan dan tentu tidak lepas dari peran serta BPK dalam memberikan pendampingan,” ujar Taufiq.

Baca Juga :  Wakil Bupati Asahan Minta ASN Tingkatkan Pelayanan Publik

Selain itu, Taufiq juga menyampaikan harapan dan doa agar Eydu Oktain Panjaitan sukses dalam mengemban amanah ditempat yang baru.

“Semoga beliau dapat menjalankan tugas dengan baik dan terus memberikan kontribusi dalam mewujudkan tata kelola keuangan yang lebih baik di daerah yang baru,” tambahnya.

Bupati Asahan juga mengucapkan selamat datang kepada Paula Henry Simatupang yang kini menjabat sebagai Kepala BPK Perwakilan Sumatera Utara. Ia berharap agar sinergi dan komunikasi yang baik antara Pemerintah Kabupaten Asahan dan BPK dapat terus ditingkatkan.

Baca Juga :  Pemkab Asahan Tegaskan Kesiapsiagaan Hadapi Bencana

“Kami berharap di bawah kepemimpinan Bapak Paula Henry Simatupang, BPK Perwakilan Sumatera Utara terus memberikan pendampingan dan bimbingan kepada pemerintah daerah dalam mewujudkan pengelolaan keuangan yang lebih akuntabel dan transparan. Kami siap untuk terus berkolaborasi guna mencapai tata kelola pemerintahan yang lebih baik,” tuturnya.

Sebelumnya diacara tersebut Wakil Gubernur Sumatera Utara H. Surya, B.Sc dalam pidatonya mengatakan, laporan keuangan merupakan komitmen Pemerintah Provinsi dalam memastikan setiap penggunaan anggaran sesuai dengan prinsip akuntabilitas dan kepatuhan terhadap regulasi yang berlaku.

Pemerintah Provinsi Sumater Utara juga berkomitmen terus berkolaborasi dengan BPK RI dalam penyempurnaan sistem pengelolaan keuangan daerah. Dengan tata kelola keuangan yang baik, diharapkan dapat memberikan manfaat yang sebesarnya bagi masyarakat Sumatera Utara, tandasnya.***ZR.

Berita Terkait

Wakil Bupati Asahan Hadiri Milad IGRA ke-23 Tahun
Wakil Bupati Asahan Tinjau Pelayanan Kontrasepsi MOW di RSU Sri Pamela Sei Dadap
Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel Hari Sumpah Pemuda ke-97
Muhammadiyah Asahan Siapkan Rangkaian Milad ke-113 dan Kejurda Tapak Suci
Pemkab Asahan Petakan Prioritas Perbaikan Jalan dan Layanan Publik Berbasis Data Wilayah
Pemkab Asahan dan BPS Tandatangani MoU Pemutakhiran Data DTSEN
Bupati Asahan Hadiri Panen Raya Jagung di Tinggi Raja
DWP Asahan Gelar Rapat Koordinasi untuk Perkuat Sinergi dan Program Kerja Tahun 2025
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 30 Oktober 2025 - 09:20 WIB

Wakil Bupati Asahan Hadiri Milad IGRA ke-23 Tahun

Kamis, 30 Oktober 2025 - 09:17 WIB

Wakil Bupati Asahan Tinjau Pelayanan Kontrasepsi MOW di RSU Sri Pamela Sei Dadap

Rabu, 29 Oktober 2025 - 09:42 WIB

Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel Hari Sumpah Pemuda ke-97

Rabu, 29 Oktober 2025 - 09:40 WIB

Muhammadiyah Asahan Siapkan Rangkaian Milad ke-113 dan Kejurda Tapak Suci

Rabu, 29 Oktober 2025 - 09:36 WIB

Pemkab Asahan Petakan Prioritas Perbaikan Jalan dan Layanan Publik Berbasis Data Wilayah

Berita Terbaru

Asahan

Wakil Bupati Asahan Hadiri Milad IGRA ke-23 Tahun

Kamis, 30 Okt 2025 - 09:20 WIB